LABURA - Gempa hari ini sekitar pukul 12:19, menggegerkan masyarakat di beberapa wilayah Labuhanbatu Utara dan sekitarnya, Rabu (11/08/2021). Banyak netizen yang memposting tentang gempa seperti @Sekitar Labura "Baru saja terjadi Gempa bumi di kab Paluta Sumut Pantes kok ada yg jatuh panci dirumah Semoga disana dalam keadaan baik2 saja. Amin" tulis admin yang memiliki 4.999 pengikut di media sosial faceebok.
 
Admin @LaburaKu juga memposting "Ada yg barusan ngerasain gempa ??? Pusatnya di Paluta kekuatan 5,3 SC, Semoga kita semua dilindungi oleh yg Maha Kuasa. Aamiin" tulis admin yang memiliki pengikut 34.011 ini.
 
Sementara itu, Sampurna warga kecamatan Marbau mengatakan bahwa dirinya sedang asyik di warung kopi dan merasa sangat heran melihat kopinya bergoyang.
 
"Pas tadi minum kopi bang, tiba-tiba kopi di atas meja goyang. Rupanya menurut informasi terjadi gempa" ujarnya.
 
Pantauan awak media kondisi gempa yang terasa hingga ke Kabupaten Labuhanbatu Utara tidak memiliki efek yang mengakibatkan kerusakan apapun, hanya efek goyang yang terasa. 
 
Sementara itu dari situs BMKG bahwa lokasi gempa berada di darat 20 km barat daya Padang Lawas Utara wilayah V Aek Godang dengan kekuatan 5.3 Magnitudo dan hati-hati terhadap gempabumi susulan yang mungkin terjadi.