PALAS - Usai mengikuti upacara peringatan HUT ke 75 Bhayangkara secara virtual di Polres Padanglawas, Sekda Kabupaten Palas, Arpan Nasution melakukan pemotongan nasi tumpeng sebagai tanda momentum rasa syukur peringatan Hari ke 75 Bhayangkara yang berlangsung hikmat.
Pemotongan nasi tumpeng tersebut disaksikan oleh unsur Forkopimda dan Kapolres Palas, AKBP Jarot Yusviq Andito dan Wakapolres, Kompol JW Sijabat serta sejumlah PJU Polres Palas, Kamis (1/7/2021).

Mengawali suapan nasi tumpeng dilakukan kepada Kapolres Padanglawas dan dilanjutkan kepada personel polisi yang paling tua dan termuda.

Sekda Arpan Nasution mengatakan, melalui momentum peringatan Hari ke 75 Bhayangkara, mari bangun sinergitas semua lintas sektoral dan masyarakat dalam memberikan pelayanan terbaik sebagai Polri yang dicintai dan disenangi masyarakat.

Sekda menyampaikan, tema peringatan ini yakni transformasi Polri yang presisi mendukung percepatan penanganan Covid-19 untuk masyarakat sehat dan pemulihan ekonomi nasional menuju Indonesia maju.

"Mengacu tema tersebut, saya mengajak semua pihak untuk tetap menjaga persatuan dan kesatuan sekaligus menciptakan kenyamanan dan keamanan yang kondusif khususnya di Kabupaten Palas," pesannya.

Di sisi lain, Sekda juga mengingatkan, dalam situasi pandemi Covid yang masih ada sampai saat ini, masyarakat diminta untuk lebih meningkatkan kedisplinan mematuhi protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah.

Penerapan tersebut dengan langkah 5 M yaitu memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menjauhi kerumunan dan mengurangi mobilisasi.

"Untuk itu, mari kita secara bersama sama ikut berpartisipasi untuk pencegahan penyebaran Covid 19 sebagai upaya memutus mata rantai penyebarannya di daerah ini," harapnya.

Diakhir penyampaiannya, Sekda mengucapkan selamat kepada Kapolres Palas, AKBP Jarot Yusviq Andito dan jajaran atas peringatan Hari ke 75 Bhayangkara.