MEDAN - Walikota Medan, Bobby Nasution meminta satuan tugas sapu bersih pungutan liar (Saber Pungli) merespon cepat keluhan terhadap masyarakat.

"Saya ingin kehadiran tim saber pungli, dapat dirasakan oleh masyarakat Kota Medan," jelas Bobby Nasution saat menggelar rapat koordinasi (rakor) bersama Tim Saber Pungli Kota Medan di Kantor Wali Kota Medan, Selasa (18/5/2021).

Bobby menyampaikan, rakor yang digelar ini difokuskan pada kegiatan saber pungli di sektor pelayanan publik, perizinan, pendidikan, pengadaan barang dan pelayanan lainnya.

Menurut Bobby, rakor ini bertujuan agar tidak ada lagi masyarakat yang mengalami tindakan pungli di Kota Medan.

Sementara itu, ketua Unit Pemberantasan Pungli (UPP) Kota Medan, AKBP Irsan Sinuhaji mengatakan, langkah-langkah yang akan diambil untuk mengatasi pungli di Kota Medan yakni dengan sosialisasi terhadap masyarakat dan juga aparatur ASN yang terkait dengan tindakan pungli.

"Secara intens kita juga akan melakukan sosialisasi kepada masyarakat tentang bagaimana masyarakat dapat menyampaikan aduan yang terjadi disekitarnya," tungkasnya.