TAPTENG - Satu unit rumah semi permanen ludes dilalap sijago merah di Dusun II Aek Lobu, Desa Mela I, Kecamatan Tapian Nauli, Kabupaten Tapanuli Tengah Sabtu (13/2/2021) siang.

Pantau di lokasi kejadian, warga terlihat nampak panik karena rumah yang terbakar berdempetan, berupaya menyelamatkan barang berharga miliknya.

Menurut keterangan warga bermarga Sinaga, mengatakan kobaran api bercampur dengan asap tebal pertama kali dilihat dari kamar bagian depan rumah sekitar pukul 10.50 Wib.

"Karena rumah terbuat dari papan seketika sijago merah langsung menghaguskan rumah milik D Hutabarat," ucapnya.


Khawatir melihat api yang marak merembet ke rumah tetangga, warga sekitar langsung melakukan upaya pemadaman api dengan menggunakan alat seadanya.

"Ketika kejadian pemilik rumah lagi tidak berada di rumah bang, kami pun warga sekitar berupaya untuk memadamkan api dan menghubungi petugas pemadam kebakaran, Alhamdulillah dengan bantuan tiga unit mobil pemadam kebakaran api dapat dipadamkan," ungkapnya.


Terpisah, Kapolsek Kolang Iptu Tahir Lubis saat berada di lokasi kejadian mengatakan berdasarkan informasi warga sekitar pemilik rumah yang terbakar milik D Hutabara (70) saat kejadian lagi berada dipesta.

"Kasus kebakaran ini masih kita lakukan penyelidikan. Untuk Korban jiwa tidak ada. Namun kerugian ditaksir ratusan juta," ujarnya.