SIBOLGA - Sebanyak 7 unit rumah dan kios di Jalan Supranto, Kelurahan Pancuran Gerobak, Kecamatan Sibolga Kota, tepatnya di samping Mako Korem 023/KS Kota Sibolga, dilahap sijago merah, Sabtu (30/1/2021) dini hari sekira pukul 03.00.
Atas kejadian itu, seorang ibu rumah tangga, Kaidah Tanjung mengalami luka bakar di bagian kaki dan kini sudah mendapatkan penanganan pihak medis.

Adek, salah seorang warga mengatakan, awalnya dia lagi tidur bersama keluarga. "Namun tiba-tiba saya dibangunkan oleh istri dan melihat api sudah membesar," kata Adek.

Masih katanya, api bersal dari salah satu rumah pedagang jus buah yang akrap disapa Pipit, namun ketika api muncul dari belakang rumahnya, Pipit lagi tidak berada di lokasi, melainkan di tempat daganganya.

"Kalau persis api bersumber dari mana, kita tidak tau. Namanya suasana lagi sepi dan aktifitas tidak ada. Warga sekitar melihat api dan kumpalan asap sudah membesar dan seketika langsung menyambar rumah dan kios yang bergandengan dengan kios lainya," ucapnya.

Usai membakar rumah dan kios, dengan sigap warga langsung memanggil Unit Pemadam Kebakaran Pemko Kota Sibolga.

Sembari menunggu kedatangan mobil pemadam api, warga dibantu anggota TNI Korem KS 023 menggunakan perlengkapan seadanya berjibaku memadamkan api dan menyalamatkan barang-barang milik korban kebakaran.

"Tiga diantaranya dibantu dengan 5 unit mobil Pemadam Kebakaran Pemko Kota Sibolga api dapat dipadamkan sekitar pukul 04.00," tukasnya.

Terpisah, Mardi Tanjung Camat Sibolga Kota saat dikonfrimasi mengatakan, dalam peristiwa ini satu orang mengalami luka bakar dan sudah langsung ditangani tim medis dan untuk kerugian sekitar ratusan juta rupiah.

"Untuk sementara waktu apa penyebab kebakaran kita belum tau dan masih dilakukan penyelidikan oleh pihak yang berwajib," jelasnya.