SIMALUNGUN - Pemerintah Nagori (Pemnag) Bandar Dolok Salurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa tahun anggaran 2020 tahap VII dan VII kepada 98 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Kantor Pangulu (Kepala Desa) Bandar Dolok, Kecamatan Dolok Panribuan, Selasa (15/12/2020). Pangulu Nagori Bandar Dolok Papar Gultom mengatakan, bantuan ini diserahkan langsung kepada 98 KPM penerima BLT Dana Desa yang disalurkan untuk tahap VII dan VIII sekaligus, sehingga setiap KPM mendapatkan Rp.600.000.

Sementara, untuk tahap IX akan disalurkan kembali pada minggu depan kepada KPM sebesar Rp.300.000.

"Kita harapkan kepada KPM agar dapat memanfaatkan uang tersebut sesuai kebutuhan masing-masing, karena tujuan Pemerintah menyalurkan BLT SD tersebut untuk membantu warga akibat dampak covid-19," harap Pangulu.

Salah seorang KPM, Dame Sianipar menyampaikan terima kasih kepada pemerintah dengan adanya bantuan BLT DD. "Tentu ini sangat membantu kebutuhan ekonomi kami ditengah dampak covid-19 ini, terima kasih kepada pemerintah," katanya.

Terpisah, Camat Dolok Panribuan melalui Kepala Seksi Pemberdayaan Masyarakat Nagori (Kasi PMN) Jogi Siburian menyampaikan, penyaluran BLT Dana Desa tahun ini semuanya akan diselesaikan.

"Bulan Desember ini BLT DD akan disalurkan kepada KPM di setiap Nagori khususnya di Kecamatan Dolok Panribuan sebanyak 15 Nagori tahapan penyaluran BLT Dana Desa akan rampung," terangnya.