ASAHAN - Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Asahan nomor urut 2 H. Surya, BSc dan Taufik Zainal Abidin (Surya-Taufik/ST20) unggul dalam Pilkada Asahan 2020. Dari hitungan cepat, pasangan ST20 memperoleh sebanyak 84 ribu lebih suara dengan persentase 45,74%. Kemudian di posisi 2 diduduki oleh pasangan nomor urut 1, Nurhajizah-Henri dengan perolehan 61 ribu lebih suara atau 33% dan Paslon no urut 3, Rosmansyah-Winda meraih 39 ribu lebih suara atau 21%. Dengan total sebanyak 184.789 suara.

Atas kemenangan hitung cepat tersebut, paslon ST20 mendeklarasikan kemenangan di Rumah Aspirasi pemenangan ST20, Jalan Tusam, Kisaran, Rabu (9/12/2020).

Calon Bupati Asahan, H. Surya BSc didampingi wakilnya, Taufik Zainal Abidin dan seluruh parpol pengusung serta relawan mengatakan, hasil tersebut adalah perhitungan cepat dari saksi yang telah dibekali. Sehingga disore hari perolehan masing-masing Paslon sudah bisa diketahui.

Surya juga meminta kepada seluruh tim relawan dan pendukung ST20 untuk tidak terlalu over merayakan kemenangan dan tetap menjaga protokol kesehatan. "Mari kita syukuri kemenangan ini, semoga kemenangan ini menjadi kemenangan membawa berkah," sebut Surya.

Surya juga meminta kepada seluruh pendukung untuk menunggu hasil resmi dari komisi pemilihan umum Kabupaten Asahan.

"Biar bagaimanapun hasil keputusan KPU lah yang paling sah," kata Surya.

Rasa syukur selalu terucap dari pasangan tersebut termasuk Taufik Zainal Abidin. Ia mengungkapkan terimakasih kepada seluruh parpol pengusung dan seluruh relawan.

"Ini semua tidak terlepas dari kerja keras kita semua. Tanpa adanya kerja keras kita semua, maka kita tidak akan bisa meraih hasil yang maksimal," kata Taufik.