LANGKAT-Walau tidak lagi menjabat Bupati Langkat. H Ngogesa Sitepu mantan Bupati Langkat 2 periode kembali memberikan hewan qurban kepada jurnalis untuk disembelih dan dibagikan ke para jurnalis serta masyarakat.

Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Langkat, Hery Putra Ginting SH mengucapkan rasa syukurnya kepada Allah atas pemberian hewan qurban setiap tahunnya dari keluarga Ngogesa Sitepu.

"Meski tidak lagi sebagai Bupati Langkat, Pak Ngogesa Sitepu masih terus memberikan sumbangannya berupa sapi setiap hari raya kurban/Idul Adha, seperti tahun 2020 ini dan Idul Adha tahun-tahun sebelumnya," kata Hery Putra Ginting Jumat (31/7/2020).

 Dikatakannya lagi, daging kurban dari penyembelihan segera dibagikan kepada wartawan anggota PWI Langkat dan wartawan non PWI yg bertugas di Langkat, kemudian sebahagian diberikan kepada penarik becak dan warga miskin.

Sementara Reja Ibrahim Lubis SH, salah seorang jurnalis non PWI saat ditemui mengaku perhatian dan kepedulian mantan bupati Langkat dua priode itu (H Ngogesa -red) terhadap insan pers cukup besar.

"Sebelumnya dimasa pandemi covid-19 , beliau juga memberikan bantuan sosial (bansos) kepada PWI Langkat. Jurnalis yang non anggota PWI juga mendapat perhatian dan bantuan bansos melalui PWI," urainya.

Mantan anggota Komisi Perlindungan Anak Indonesia Daerah (KPAID) Langkat itu menambahkan perhatian serta kepedulian H Ngogesa sangat bernilai.

"Benar memotivasi tugas profesi jurnalis melakukan sosial kontrol membangun Langkat Bumi Bertuah," sebut Reja.