MEDAN-Personel Polsek Medan Baru menyalurkan Alat Pelindung Diri (APD) di lima Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) di wilayah hukumnya.

Itu dilakukan Polsek Medan Baru sebagai bentuk dukungan dan kerja sama dalam penanggulangan Covid-19 di wilayah hukumnya. “Kegiatan penyerahan APD medis ini merupakan dukungan atas kerja sama dalam penanggulangan atau pun pemutusan rantai Covid-19,” ujar Kapolsek Medan Baru, Kompol Martuasah Hermindo Tobing SIK MH kepada GoSumut, Senin, (4/5/2020).

Lebih lanjut dijelaskan mantan Kanit Ekonomi Satreskrim Polrestabes Medan ini, pihaknya menyadari sepenuhnya paramedis merupakan garda terdepan dalam penanagan Covid-19. “Kita menyadari tim medis adalah garda terdepan dalam penanganan penderita Covid- 19 yang senantiasa memperjuangkan keselamatan. Oleh sebab itu, kita patut memberikan apresiasi dan dukungan secara moral atau pun moril. Maka dari itu, kita berharap kiranya semoga Covid- 19 ini segera berakhir tentu dengan kepatuhan semua elemen terhadap protokol kesehatan dari pemerintah dengan membudayakan memakai masker, rajin mencuci tangan, jaga jarak, hindari tempat keramaian dan jangan lupa tetap bersabar,” jelas orang nomor satu di Mapolsek Medan Baru ini.

Ditambahkannya, lima Puskesmas yang diberikan APD tersebut ialah Puskesmas Bestari Kelurahan Petisah Tengah, Puskemas Darussalam Kelurahan Sei Sikambing D, Puskesmas Rantang Keurahan Sei Putih Tengah, Puskesmas Padang Bulan Kelurahan Padang Bulan dan Puskesmas Polonia Kelurahan Polonia. “Sedangkan penyerahannya dilaksanakan oleh Panit 1 Binmas Iptu G Sembiring, Kasikum Iptu Sariyono SH MKn, Kasium Aiptu Leli SH beserta personel Polwan, Bhabinkamtibmas dan Babinsa,” tambah Alumnus Akademi Kepolisian (Akpol) Tahun 2005 ini.