JAKARTA - Terobosan Presiden National Olympic Committe (NOC) Indonesia, Raja Sapta Oktohari sukses dalam mendukung pengembangan olahraga senam di Indonesia ke depan. Kehadiran Presiden Federation International Gymnastic (FIG), Watanabe sebagai tamu pertama NOC Indonesia di Markas NOC Gedung FX Senayan Jakarta, Selasa (28/1/2020), memastikan Indonesia mendapatkan berbagai fasilitas dari FIG.

Bukan hanya mendapat jatah lima atlet senam Indonesia untuk menjalani Trainning Camp (TC) di Jepang selama 10 hari, tetapi Watanabe menjanjikan memberikan bantuan peralatan senam bilamana Indonesia memiliki Gedung Senam.

"NOC Indonesia dan PB Persani sangat berterima kasih kepada Watanabe yang memberikan jatah lima atlet senam Indonesia untuk menjalani TC di Jepang dan juga mau memberikan bantuan peralatan senam jika Indonesia punya gedung senam," kata Raja Sapta Oktohari bersama Watanabe dan Ketua Umum PB Persani, Ita Yuliati Irawan saat temu dengan wartawan di Lantai 16 Gedung FX Senayan Jakarta, Selasa (28/1/2020).

Sebelumnya Okto telah menghadap Menpora Zainudin Amali terkait dengan kunjungan Watanabe. Bahkan, Okto meminta bantuan Menpora agar cabang olahraga senam diberikan fasilitas tempat latihan di Komplek Gelora Bung Karno Senayan Jakarta.

"Malam ini, kita memang merencanakan membawa Watanabe untuk bertemu dengan pak Zainudin Amali untuk menjelaskan hasil pertemuan. Mudah-mudahan kita bisa mewujudkan keinginan PB Persani memiliki gedung senam di GBK," ujarnya.

Watanabe sendiri menjelaskan, Indonesia memang harus memiliki tempat latihan senam agar bisa mengembangkan olahraga senam. Alasannya, senam merupakan salah satu ibunya olahraga.

'Kalau Indonesia mau meraih medali lebih banyak di Olimpide harus mengembangkan olahraga senam. Perlu diketahui, olahraga senam itu ibunya olahraga. Atlet senam itu bisa menjadi atlet cabang olahraga lain. Dan, saya akan mendukung keinginan Indonesia untuk meningkatkan prestasi olahraganya dengan memberikan bantuan peralatan senam bilamana Indonesia memiliki gedung senam yang memadai," katanya.

"Ya, kita memang sangat memimpikan pemerintah mau memberikan gedung olahraga senam di Kompel GBK. Ya, kami memang rindu back to senayan seperti dulu saat kita memiliki gedung senam di GBK," timpal Ita Yuliati Irawan.

Kehadiran Watanabe memang sangat penting bagi NOC Indonesia. Apalagi, NOC Indonesia mendapat tugas dari Presiden Jokowi untuk menjadikan Indonesia sebagai tuan rumah Olimpiade 2032.

"Jepang itu punya lima suara dalam menentukan tuan rumah Olimpiade dimana salah satunya Watanabe yang duduk sebagai member Komite Olimpiade Internasional (IOC). Dukungan Watanabe sangat dibutuhkan dalam mewujudkan Indonesia sebagai tuan rumah Olimpiade 2032," jelasnya. ***