MEDAN-Rumah Sakit Umum Pusat Haji (RSUP) Haji Adam Malik kembali merawat bayi kembar siam. Kali ini, bayi kembar siam ini lahir di RSUP Haji Adam Malik melalui operasi sesar pada 9 Desember 2019 sekitar puk 10.15 pagi.

Menurut keterangan Kasubag Humas RSUP Haji Adam Malik Rosario Dorothy Simanjuntak bayi kembar siam ini berjenis kelamin laki-laki. Bayi kembar siam ini merupakan anak pertama dan kedua dari S (32) dan NR (25) asal Kabupaten Labuhanbatu.

"Kondisi bayi ini lemah, dan ditemui adanya perdempetan di bagian perut," kata Rosa sapaan akrabnya pada Gosumut.com, Selasa (10/12/2019).

Lanjut Rosa, bayi kembar ini memiliki berat 2640 gram dan panjang 39 cm. Keduanya kini dirawat intensif oleh Tim Dokter RSUP Haji Adam Malik di NICU yakni di ruang khusus bayi baru lahir.

"Jadi Tim Dokter masih terus melakukan penanganan. Masih terus dalam pemeriksaan karena dalam kasat mata bayi kembar siam ini dempet di bagian perut. Namun belum diketahui sejauh mana dempetan di bagian perut dalam. Apakah masih ada lagi organ tubuh lain yang menempel. Apakah bayi punya kelainan lain saat ini masih terus diperiksa tim dokter," jelasnya.

Ditambahkan Rosa, bayi kembar siam asal Labuhanbatu ini terus dalam pantauan intensif oleh Tim Dokter di RSUP Haji Adam Malik seperti dokter spesialis jantung, dokter bedah anak, dokter anak dan lainnya. *