LABURA - Seluruh pelajar di wilayah hukum Polsek Kualuh Hulu, diingatkan untuk selalu belajar yang giat dan jangan mau terpengaruh dengan kenakalan remaja. "Jangan terprovokasi dengan isu hoax, ujaran kebencian, dan tidak melakukan perkelahian antar sekolah," tegas Kapolsek Kualuh Hulu AKP Asmon Bufitra, Senin (7/10/2019) sekira pukul 07.45, saat memimpin upcara di Yayasan Pelita Mandiri Jalan Jenderal Sudirman Aek kanopan, Kecamatan Kualuh Hulu.

Kapolsek juga meminta pelajar untuk tidak terlibat dalam peredaran gelap dan penyalahgunaan narkoba serta jangan mau diajak untuk melakukan unjuk rasa oleh siapapun.

"Belajarlah dengan giat, karena di tangan kalianlah kelak Indonesia ini diamanahkan," tegasnya kembali.

Pada upacara ini, terlihat pula Kepala Yayasan Perguruan Pelita Mandiri Mutiara Oikos Simanjuntak, seluruh guru dan siswa - siswi Yayasan Perguruan Pelita Mandiri.