TOBASA-Pagelaran Karnaval Pesona Danau Toba ke - 4 yang akan digelar di Balige pada tanggal 13 - 15 September 2019 akan digelar dengan thema "Ulos Dalam Bingkai Adat dan Kostum".

Pagelaran ini salah satu acara pertunjukan dengan berbagai hasil karya dan kreasi serta kreatifitas warga masyarakat sekawasan Danau Toba dalam berbagai seni dan kuliner sebagai andalan pariwisata untuk di pamerkan kepada para wisatawan.

Untuk memastikan segala kelengkapan dan berbagai persiapan untuk pelaksanaan Karnaval Pesona Danau Toba Ke - 4 tahun 2019, Sekda Toba Samosir yang juga sebagai Plt. Kadis Pariwisata dan Kebudayaan Drs. Audi Murphy Sitorus, SH. M.Si Selasa, (27/8/2018) didampingi Assisten 2 John Piter Silalahi, Camat Balige Pantun Josua Pardede dan beberapa pejabat Dinas Pariwisata dan Kebudayaan tinjau lokasi dan jalur start Karnaval Pesona Danau Toba ke 4 di Balige untuk tanggal 13 - 15 September 2019.

Peninjauan jalur dan beberapa titik lokasi acara yang sudah ditentukan sesuai dengan perencanaan ditinjau bersama dengan rombongan dari tim Kementerian Kelautan dan Perikanan yang diawali dari titik awal start Karnval dari depan Smile Cafe and Resto sebagai rencana titik awal start keberangkatan peserta Karnaval Pesona Danau Toba Ke - 4.

Sekda Tobasa Drs Audi Murphi Sitorus kepada Gosumut saat peninjauan route dan beberapa titik lokasi acara seremonial Karnaval menjelaskan bahwa Karnaval Pesona Danau Toba Ke - 4 akan memulai start awal di depan Cafe Smile and Resto Jalan Patuan Nagari Simp Jalan Sutomo melintas depan Polsek Balige menuju pusat kota Balige dan finish di Jalan Sisingamangaraja XII pusat Kota Balige.

"Pada hari pertama Karnaval Pesona Danau Toba Ke - 4 akan menampilkan Festival kuliner Toba dan Sekitarnya dengan Paket Wisata untuk hari ke Tiga akan menampilkan hiburan dari artis artis ibu kota dan Daerah," terang Sekda.

Selama pelaksanaan acara Karnaval Pesona Danau Toba ke - 4 dirangkai dengan berbagai acara mulai dari parade mobil hias, parade kostum, Tari Tradisional, Tari 6 Puak suku Batak, Permainan Tradisional, Alat Musik Tradisional dan Parade Tandok sebagai ciri khas adat Budaya Batak.

Pada hari kedua Karnaval Pesona Danau Toba akan menampilkan pameran Produk dengan memamerkan berbagai hasil hasil produk kerajinan masyarakat mulai dari produk ragam ulos untuk adat, produk ragam ulos kreasi dan Fashion.

Untuk hari ke 3 sebagai puncak Karnaval Pesona Danau Toba Ke - 4 akan menampilkan hiburan dengan menampilkan artis artis nasional dan artis Lokal/Daerah dan menmpilkan berbagai tampilan Seni Budaya Daerah se kawasan Danau Toba dengan 6 puak suku Batak.

Untuk pembukaan dan peresmian pelaksanaan kegiatan dan acara Karnaval Pesona Danau Toba Ke - 4 di rencanakan akan dihadiri oleh Kementerian Pariwisata, BPODT, Pemprov/Pemkot/Pemkab se-Indonesia dan Pemkab se kawasan Danau Toba, Dinas dan Badan terkait di Tobasa, Lembaga layanan publik, BUMN, BUMD dan BUMS, Perusahaan Swasta Nasional dan Daerah, Pelaku Usah perdagangan, Induatri dan Pariwisata, Komunitas pengelola kepariwisataan,UKM dan Usaha Mikro, Sanggar Seni Budaya, Dll.*