PALAS-Hari pertama Jumat, (28/6/2019) pelaksanaan acara 1000 Tenda Caldera Toba Festival di desa Meat Tampahan KabupatenTobasa di padati seribuan lebih peserta.

Menyambut para peserta yang datang di hari pertama dari berbagai daerah Kabupaten/Kota dan Propinsi Nusantara Indonesia, warga desa Meat dengan Karang Taruna Desanya bersama sama dengan Panitia pelaksana Kegiatan menjamu para peserta dengan hiburan tari tarian tradisional dan modern yang di tampilkan oleh para anak anak sekolah TK, SD, SMP dan SMA.

Dilokasi juga dihadirkan oleh Pemerintah Kabupaten Toba Samosir 1 unit Kapal Air Ambulance (Puskesmas Air) guna antisipasi dan persiapan segala kemungkinan yang akan terjadi kepada peaerta dan para pengunjung lainnya.

"Untuk pelakasanaan kegiatan 1000 Tenda 1 hari jelang hari H hingga hari pertama pelaksanaan dilapangan tampak pihak Satpol PP Pemkab Tobasa yang bekerja sama dengan TNI/POLRI telah stanbay melakukan pengamanan lokasi dan para peserta serta para pengunjung lainnya demikian juga dengan pihak Basarnas, Asrarnas dan BNPBD Toba Samosir," terang Kasi Operasi dan ketertiban Umum Satpol PP Parlindungan Butarbutar saat di konfirmasi di lokasi acara 1000 Tenda.

  Dalam sesi acara hiburan diinformasikan bahwa ada 2 lokasi wisata untuk berfoto selfi yang lokasinya sangat indah  di desa Meat Tampahan yaitu Lombang Gurgur dan Batu Nadua desa Meat Kec.Tampahan.

Pantauan Gosumut mulai dari pagi hingga sorenya para peserta banyak yang berlalulalang di sekitaran desa wisata Adat Meat dan ada yang mandi mandi menikmati sejuknya air DanaunToba Meat.

Tampak dilokasi titik 1 untuk acara 1000 Tenda Pantai Danau Toba dusun Simanjuntak Desa Meat telah di hadir lebih dari seribuan orang yang hadir dari berbagai wilayah Kabupaten/Kota dan Propinsi se Nusantara dan tenda tendanya.

Direktur Panitia 1000 Tenda Caldera Toba Festival  Tumpak Hutabarat alias Siparjalang kepada Gosumut di lokasi acara menjelaskan, panitia telah memgundang beberapa artis ibu kota dari Sumut seperti Artis Pangsgoaran dari Siantar pembawa lagu sayur Kol, DJ Putra dari P. Siantar, Band Akar Primitif dari Medan dan dari Binjai Group Dencer Dispencer.

Ditambahkannya untuk kegiatan hari pertama ini menyambut para peserta yang hadir, panitia menampilkan hiburan seni budaya yang ditampilkan oleh anak anak desa Meat tingkat SD, SMP dan SMA, Sanggar Siboru Jeges. Sedangkan untuk malam pertama hiburan yang akan ditampilkan yakni hiburan layar tancap, pertunjukan seni budaya dari dinas Pariwisata Tobasa, Sanggar Gubuk Sibolang, Karang Taruna Tampahan dan beberapa penyanyi  trio dari desa Meat.

Rumah Karya Indonesia (RKI) selaku Panitia pelaksana kegiatan 1000 Tenda Valdera Toba Festival desa Meat 2019 menghadirkan nara sumber untuk kegiatan berbagai topik diskusi yang busa diikuti oleh seluruh peserta 1000 Tenda. "Mereka yang hadir dari Jakarta seperti penulis dari Majalah Tempo Moses Silalahi, Yosef Suprayogi yang juga ketua Bidang PSI," terang si Parjalang.

  Ditegaskan Siparjalang, hari pertama pelaksanaan kegiatan 1000 Tenda masih memfokuskan registrasi peserta dan pengarahan lokasi untuk berdirinya tenda tenda untuk para peserta yang telah hadir dan mendaftar ulang ke Panitia.*