ASAHAN-Kapolres Asahan AKBP Faisal F Napitulu SIK MH melaksanakan bagi bagi Takjil di Depan Kantor Sat Lantas Polres Asahan jl Cokroaminoto Kisaran Kab Asahan, Senin (13/5/2019) sore.

Pantauan Kru Media ini, selain Kapolres Asahan, PJU (Pejabat Utama) jajaran Polres Asahan seperti Waka Polres Asahan Kompol Taufik SE MH, Kasat Lantas AKP. Rusbenny, Kasat Sabhara AKP, Zulhajri, para Perwira Sat Lantas Polres Asahan dan para Personil Sat lantas Polres Asahan serta Grup musik Akustik Kabupaten Asahan juga turut mengikuti kegiatan itu.

Kapolres Asahan AKBP Faisal F Napitupulu SIK MH secara langsung membagikan takjil kepada para pengendara Sepeda Motor yang taat peraturan lalu lintas , tukang becak serta penumpangnya dan para pengendara Mobil yang melintasi di depan kantor Sat Lantas Polres Asahan.

Selain dari itu, Waka Polres Asahan, Kasat Lantas para perwira serta personil Sat Lantas Polres Asahan turut membagikan takjil juga kepada para pengendara Sepeda Motor yang taat pada aturan lalu lintas, tukang becak serta mobil penumpang dan truck roda Empat.

Bukan hanya berbagi takjil, orang nomor satu di polres Asahan itu juga menyempatkan untuk menghibur masyarakat dengan cara menyanyikan lagu-lagu keagamaan yang religius yang di iringin musik musik akustik.

Salah satu pengendara sepeda motor bernama Perdana memberentikan sepeda motornya setelah menerima takjil yang dibagikan.

Disaat itu juga, Kru Media ini mewawancarainya dan ia pun mengakui memberhentikan sepeda motornya di pinggir jalan karena merasa terhibur dengan lantunan lagu yang di nyanyikan oleh Kapolres Asahan.

"Merasa terhibur aja aku bang, makanya aku memarkirkan sepeda motorku dan melihat Pak Kapolres nyanyi sambil menunggu waktu berbuka puasa," katanya.

Perdana yang sengaja berangkat dari rumah dengan anak dan istrinya untuk ngabuburit itu mengapresiasi dan mengucapkan terimakasih kepada Kapolres Asahan yang sudah memiliki sikap yang dermawan.

"Terima kasih Pak Kapolres, sudah mau berbagi takjil kepada kami semua. Setau saya memberi makanan untuk buka puasa kepada orang yang berpuasa itu pahalanya besar. Semoga saja Pak Kapolres diberi umur yang panjang, sehat selalu, tambah rezekinya dan tambah sukses," ujar Perdana sambil mengucapkan Amin.*