LABURA - Kapolsek Kualuh Hulu, AKP Asmon Bufitra yang diwakili Wakapolsek, Iptu M. Pasaribu menyambangi kediamannya salah seorang warganya di Dusun V Sukadame, Desa Damuli Pekan, Kecamatan Kualuh Selatan, Kabupaten Labura, Jumat (4/1/2019) siang kemarin. Di kediaman Sutejo (67), pada Jumat Berkah itu Wakapolsek memberikan tali asih kepada keluarga tersebut berupa beras, mie instan, gula dan teh. Pemberian ini tak lain Sebagai bentuk kepedulian Polri yang juga sebagai pengayom di masyarakat.

Kapolsek Kualuh Hulu, AKP Asmon Bufitra menjelaskan, sesuai data dan koordinasi kepala desa dengan Babinkamtibmas, pihaknya sengaja melaksanakan kegiatan sosial di rumah Sutejo.

"Beliau adalah keluarga yang tidak mampu, tidak mempunyai pekerjaan tetap. Sehari-hari beliau hanya bekerja sebagai pencari lidi dari pelepah sawit, dijual pagi untuk keperluan makan sehari hari," ujar Kapolsek, Sabtu (5/1/2019).

Sementara itu, Sutejo merasa senang dan mengucapkan terima kasih kepada Waka Polsek Kualuh Hulu, Iptu M. Pasaribu atas terjalinnya silaturahmi yang baik ini.

Pda kesempatan itu hadir pula Kanit Binmas, Iptu T. Muzakir, Kanit Sabhara, Ipda Sujono, Bhabinkamtibmas, Aiptu Dedy Usnardi, Aiptu G. Siregar (KSPK), Aiptu Raja Husin (Bhabinkamtibmad), dan Kepala Desa Damuli Pekan, Ridwan Tambunan serta Kadus Edy Suyono.