TENGGARONG - Pelatih Mitra Kukar FC, Rahmad Darmawan belum mengagendakan laga uji coba. Mantan pelatih timnas U 23 ini lebih memilih menunggu kepastian waktu dari PSSI terkait Liga 1 2018 kapan kembali digelar. Insiden yang menewaskan Haringga Sirila, saat laga Persib Bandung versus Persija Jakarta akhir pekan lalu jadi sebabnya. Kompetisi kasta teratas Tanah Air itu dihentikan hingga batas yang belum ditentukan.

Meski begitu, Mitra Kukar tetap menggelar latihan untuk menjaga kebugaran pemain. Rahmad mengatakan, latihan ini berdasarkan program yang telah mereka sesuaikan dengan situasi sekarang.

Rahmad menambahkan, tidak mudah bagi Mitra Kukar menggelar uji coba melawan klub dengan level yang sama. Karena itu, selain fokus menjaga kebugaran, ia juga terus memompa semangat pemain agar tidak kendur.

“Kami belum ada agenda untuk laga uji coba. Sebagai gantinya ada agenda game internal. Kami coba tunggu dulu adanya kepastian kapan kompetisi akan kembali diputar. Harapannya, tentu dapat segera kembali digulirkan,” kata RD, sapaan Rahmad.

“Sebenarnya, jika ingin mencari lawan untuk uji coba, ini juga cukup sulit. Kondisi di Tenggarong berbeda dengan di Pulau Jawa yang memiliki banyak tim yang bisa diajak untuk latih tanding,” ujarnya.***