PALAS- Upaya mempermudah akses jalan menuju tempat pemakaman umum (TPU), Pemerintahan Desa Limbong, Kecamatan Barumun, Kabupaten Padanglawas (Palas) bangun jalan setapak rabat beton yang dialokasikan dana desa (DD) TA 2018.
 
Kepala Desa Limbong Saparuddin Pulungan mengatakan, pembangunan bersumber DD sudah direncanakan oleh warga melalui musyawarah desa (Musdes) dengan membangun jalan setapak rabat beton sepanjang (100) meter, lebar (2) meter, dan tinggi rabat (20) centimeter.
 
"Bangunan ini terbagi dua, yang pertama sudah rampung (518) meter dan yang kedua masih tahap pekerjaan (100) meter. Jadi total keseluruhan bangunan sepanjang (618) meter," terangnya Kades Limbong kepada gosumut, Sabtu (8/9/2018) di lokasi pekerjaan.
 
Pembangunan ini, kata Saparuddin, melalui penggunaan dana desa (DD) yang melibatkan 30 orang pekerja bersama aparatur desa dalam merampungkan pekerjaan jalan menuju pemakaman umum.
 
“Warga terlihat senang saat melihat akses jalan menuju TPU itu dibangun dan masyarakat tidak susah untuk menziarah maupun membawa kereta sorong Jenazah yang menuju ke pemakaman. Ketika sudah rampung bangunan ini, agar dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya,”ujarnya.