PALAS – Meskipun perhitungan suara manual versi KPU belum dilakukan, namun berdasarkan hasil quick count Desk Pilkada, pasangan Petahana H.Ali Sutan Harahap (TSO)- H.Ahmad Zarnawi Pasaribu meraih kemenangan perhitungan sementara sebesar 57 persen.

Ketua Tim Pemenagan Sutan Oloan Bersama Ahmad Zarnawi (SOBAR) Miftahuddin, Harahap mengatakan, kemenangan ini merupakan kemenangan masyarakat kabupaten Padang Lawas.

"Kita memanjatkan puji syukur kepada Allah SWT atas segala karunia dan nikmat-Nya yang telah memberikan kemenangan kepada kami," kata Miftahuddin, Rabu (27/6/2018).

Kata Miftah, rasa syukur masyarakat atas kemenangan TSO-Zarnawi ini terlihat saat masyarakat dari berbagai penjuru, mulai dari simpatisan, hinggga tokoh agama dan tokoh masyarakat mengucapkan selamat kepada TSO atas kemenangan yang diraih.

“Ini adalah bukti jika masyarakat masih menghendaki kepemimpinan Bupati TSO untuk melanjutkan kepemimpinan, karena masih ingin pembangunan di Kabupaten Palas akan bisa dilanjutkan, tidak terputus dengan pembangunan sebelumnya,” paparnya.

Secara khusus, Miftahuddin Harahap mengatakan, kemenangannya ini bukanlah suatu kebetulan, tetapi bukti kedekatan pemimpin dengan rakyat Kabupaten Palas yang sudah dilayaninya selama kepemimpinan TSO-Zarnawi.

Ketua Tim Pemenangan Sobar ini juga mengucapkan syukur, sebab Pilkada Kabupaten Palas berjalan sukses dan lancar dan kondusif.