PALAS - Pasangan calon Bupati Padang Lawas, TSO-Zarnawi semakin gencar melakukan blusukan ke pelosok desa. Kedatangan paslon nomor urut 2 ini bersama tim Sobar, Senin (16/4/2018) kemarin diawali dari Trans Pir Unit 2 sampai unit 6 di Kecamatan Hutaraja Tinggi.

Antusias warga bertemu Cabup TSO, masih tetap terjaga dengan pernyataan komitmen memenangkan Sobar di Pilkada nantinya.

Dukungan dan gerakan nyata masyarakat untuk memenangkan pasangan dengan nomor urut 2 ini tidak sekadar isapan jempol belaka, tetapi warga tetap menggalang kebersamaan dengan ikut serta mengkampanyekan paslon TSO-Zarnawi pilihan utama untuk dicoblos pada 27 Juni mendatang.

Tokoh masyarakat Trans Pir unit 3 A-B, H.Marasono dan H. Awaluddin Hssibuan mengatakan, sosok TSO nilai dekat dengan ulama serta masyarakat desa.

"Kita kagum terhadap TSO yang blusukan dapat secara langsung menampung aspirasi warga. Tentu kita sebagai warga akan bergerak bersama untuk pasangan Sobar yang kita nilai memiliki satu misi yang sama," kata mereka.

Di lokasi ini. TSO memberikan santunan kepada anak yatim di Trans Pir unit 3A-B serta berdialog dengan masyarakat secara langsung dengan memaparkan program Palas Bercahaya yang menyangkut Beriman dan Sejahtera.

Tokoh masyarakat unit 4, Suparlan dan Sunaryo mengatakan, mereka tidak akan lupa dengan TSO sebagai figur pemimpin yang merakyat dan tidak banyak memberikan harapan dan janji-janji, tetapi secara riil apa adanya.

"Kita menilai sosok TSO memberikan inspirasi serta motivasi untuk memberikan dorongan agar masyarakat cerdas dalam memilih pemimpin," jelasnya.

Tanpa sungkan, TSO pun memohon doa dan dukungan masyarakat untuk memilihnya kembali dalam meraih kemenangan sesuai harapan masyarakat.

Sementara itu, di Trans Pir unit 5 dan 6, Cabup TSO disambut warga dengan janji memperjuangkan kemenangan pasangan nomor urut 2 ini di Pilkada Palas.

"Kami warga Trans Pir telah sepakat dengan satu langkah memilih paslon nomor 2 atau Sobar, sebagai pilihan yang tepat," ungkap H. Ali Kahar dan dan Ros.

Mendapat sambutan yang cukup baik dari warga Trans Pir mulai unit 3 sampai 6, TSO mengucapkan terima kasih atas dukungan warga yang masih mempercayainya untuk kembali memimpin dua periode.

"Saya bersama keluarga mohon doa dan dukungan dari masyarakat, semoga dengan niat tulus ikhlas, saya bersama Ahmad Zarnawi, masih menerima amanah dari masyarakat untuk melanjutkan kepemimpinan," tuturnya.

Pada blusukan tersebut, TSO menyempatkan diri memberikan santuan kepada ratusan anak yatim sebagai kepeduliannya yang telah ia tunjukkan selama ini.