MEDAN - Sebagai perusahaan yang bergerak di biro perjalanan umrah dan haji, Ikhwanul Ikhlas Wisata selalu menganggap dakwah bagian dari pekerjaannya. Sebab, dakwah kegiatan yang bersifat menyeru, mengajak dan memanggil orang untuk beriman dan taat kepada Allah sesuai dengan garis aqidah, syariat dan akhlak Islam.  Demikian pernyataan Direktur Utama PT Ikhwanuk Ikhlas Wisata Haji & Umrah, Ivandi Darma Putra.

Hal itu dikatakannya usai penandatanganan MoU antara PT Ikhwanul Ikhlas Wisata Haji & Umroh dengan DPW Partai Bulan Bintang (PBB) Sumut baru-baru ini.

"Ini dalam rangka kerjasama dakwah untuk 33 kabupaten/kota dan 444 kecamatan se-Sumatera Utara. Alhamdulillab penandatanganan diteken langsung Ketua DPW PBB Sumut Bapak Awaluddin Sibarani dan disaksikan Ketum PBB Bapak Yusril Ihza Mahendra," kata Ivandi.

Menurut Ivandi, tujuan utama dakwah ialah mewujudkan kebahagiaan dan kesejahteraan hidup di dunia dan di akhirat yang diridai oleh Allah.

"Nabi Muhammad mencontohkan dakwah kepada umatnya dengan berbagai cara melalui lisan, tulisan dan perbuatan. Dan tauladan ini Insha Allah akan selalu kami contoh," kata Ivandi.

Ketua DPW PBB Sumut Awaluddin Sibarani mengatakan ada program dakwah yang akan dijalankan dalam kerjasama tersebut, yakni pengajian dengan nama program 'Masyarakat Gemar Mengaji (MGM). Dengan terbentuknya pengajian-pengajian rutin di seluruh kelurahan/desa se-Sumut diharapkan mampu memberikan manfaat bagi masyarakat Islam khususnya dan masyarakat Sumut umumnya.

"Diharapkan dengan adanya program ini dapat menggugah hati kita semua utk kembali gemar mengaji sehingga dapat mengamalkannya untuk pribadi, masyarakat dan pemersatu bangsa," kata Awaluddin Sibarani.

Penandatanganan MoU juga disaksikan Ketua MPW DPW PBB Sumut H Aidan Nazwir Panggabean, Sekretaris DPW PBB Sumut Drs Sofyan, dan Wakil Sekretaris Bustami Manurung.

Dari PT Ikhwanul Ikhlas Wisata turut hadir Imran Saleh Nasution dan Devi Azmayanti selaku Kepala Pemasaran.