PADANG SIDEMPUAN - Calon Gubernur Sumatera Utara (Cagubsu) Djarot Saiful Hidayat bersilaturahmi di Pondok Pesantren (Ponpes) Modern Darul Ikhlas Haji Abdul Manap Siregar di Kota Padang Sidempuan, Selasa (6/3/2018) sore.

Djarot disambut meriah keluarga besar Ponpes Alm. Abdul Manap Siregar, para santri dan masyarakat disekitar ponpes. Atraksi bela diri pencak silat pun disuguhkan menyambut kedatangan Calon Gubernur Sumut bernomor urut 2 tersebut.

Dihadapan para santri, Djarot bercerita kebiasaan masa kecilnya. Ketika masih kanak-kanak, Djarot mengaku ada kewajiban yang harus dikerjakannya setiap pagi. "Di kampung, bapak itu dahulu setiap pagi harus memberi makan lele dan memberi makan ayam," cetusnya.

Hal ini menjadi motivasi dirinya dan berpesan kepada para santri harus rajin menuntut ilmu dan bercita-cita yang tinggi. ‘’Dengan menuntut ilmu di pesantren ini, kita mesti menjadi orang sukses yang takut kepada Allah SWT,’’ tutur Djarot.

Masalah pendidikan, kata Djarot, harus benar-benar diperhatikan. ‘’Kita tidak ingin generasi penerus bangsa ini miskin ilmu pengetahuan, teknologi dan ilmu agama,’’ demikian Djarot.