MEDAN - Harga beras di pasar tradisional Kota Medan mengalami kenaikan dari harga biasanya. Bahkan, kenaikan harga beras tersebut sudah berlangsung sejak akhir tahun 2017 lalu.

"Semenjak Natal dan Tahun Baru 2017 harga beras terus merangkak naik," kata seorang pedagang beras di Pusat Pasar Medan, Nopi, Sabtu (13/1/2018).

Dijelaskan, harga beras 10 kilogram saat ini dijual di kisaran Rp 120 ribu per karung. Harga sebelumnya Rp 110 ribu per karung.

"Kalau yang 10 kilogram naik Rp 10 ribu. Kalau dijual eceran biasa saya jual Rp 11 ribu, sekarang dijual Rp 12 ribu per kilogram," jelasnya.

Tidak hanya beras 10 kilogram mengalami kenaikan, beras 30 kilogram juga mengalami kenaikan harga dari sebelumnya Rp 270 ribu per karung, naik menjadi Rp 325 ribu per karung.

"Yang 30 kilogram ini beras super. Naiknya drastis sangat tinggi sekitar Rp 55 ribu selisihnya dari harga yang sebelumnya," ungkap Nopi.

Beberapa waktu lalu, Badan Urusan Logistik (Bulog) Sumatera Utara (Sumut) melakukan operasi pasar guna menekan harga beras di pasaran.

Pada operasi pasar Bulog mendistribusikan 1.000 ton beras medium ke seluruh pasar tradisional di Sumut. Pertengahan Desember 2017 hingga minggu kedua Januari 2018, Bulog juga mendistribusikan kurang lebih 5.000 ton beras medium.

"Dengan didistribusikan beras medium, target kita bagaimana bisa terjadi penurunan harga kembali normal. Harga bisa kembali semula dari Rp 9.000 sampai Rp 9.500," ucap Kepala Perum Bulog Divre Sumut, Benhur Ngkaimi.