PALAS - Untuk mencapai pengelolaan keuangan negara yang efisien, efektif, transparan, dan akuntabel, diperlukan pengendalian atas penyelengaraan kegiatan pemerintah. Hal ini juga bertujuan untuk meningkatkan keberhasilan penyelenggaraan Pilkada Tahun 2018 dan Pemilu Tahun 2019. Berkenaan dengan itu, Panwaslih Kabupaten Padang Lawas melaksanakan rapat kerja teknis pengelolaan keuangan dan sekretariat bagi Panwascam se Kabupaten Palas Tahun 2017, Sabtu-Minggu (24/12/2017) di aula Hotel Barumun.

Ketua Panwaslih Palas Abdul Rahman Daulay mengatakan, rapat ini bertujuan pengendalian atas penyelenggaraan kegiatan dilaksanakan berdasarkan sistem pengendalian untuk terciptanya efisiensi dan efektifitas pencapaian tujuan penyelenggaraan dan keandalan pelaporan keuangan serta ketaatan terhadap peraturan perundang-undangan.

"Tujuan rapat kerja teknis ini untuk meningkatkan pengetahuan dan pemahaman peserta rapat dalam melaksanakan tugas kesekretariatan dan pengelolaan anggaran serta pertanggungjawaban keuangan. Sebab, ini harus sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku,” tegas Abdul Rahman.

Menimpali itu, Ketua Panwaslu Kabupaten Palas dan Komisioner Divisi Organisasi dan SDM Irham Habibi Harahap dan Ahmad Faisal Divisi Penindakan dan Pelanggaran berharap, seluruh peserta kegiatan termasuk Bendahara dan Operator dapat mengikuti rapat kerja teknis (Rakernis) ini dengan sungguh-sungguh demi terselenggaranya pengelolaan keuangan secara akuntabel dan transparan di lingkungan Panwaslih Kabupaten dan Panwascam Kecamatan.

"Rakernis ini salah satu upaya konkrit untuk mewujudkan akuntabilitas yang berorientasi pada hasil dan keterbukaan pengelolaan keuangan negara. (Makanya) penyampaian laporan pertanggungjawaban keuangan harus memenuhi prinsip-prinsip tepat waktu dan disusun dengan mengikuti standar akuntansi pemerintah," jelasnya.

Pejabat Penatausahaan Keuangan dan Bendahara Sekretariat Panwaslih Kabupaten dan Kecamatan, kata dia, merupakan ujung tombak terwujudnya penatausahaan keuangan yang tertib menuju Panwaslih yang lebih baik.

"Dalam hal ini, pokok-pokok pembahasan yang disampaikan dalam kegiatan rakernis pengelolaan keuangan bagi Panwascam ini diberikan materi yang melingkupi kebijakan umum pelaksanaan pengawasan penyelenggaraan Pilkada Tahun 2018 dan Pemilu Tahun 2019.