MEDAN - Guna meningkatkan pertumbuhan bisnis, PT Pertamina (Persero) MOR I Sumbagut memperkenalkan terobosan terbarunya yakni layanan pembelian secara online, aplikasi Oke Gas. "Untuk meningkatkan kemudahan konsumen mendapatkan LPG non subsidi, Pertamina MOR I hari ini meluncurkan aplikasi Home Delivery Oke Gas. Aplikasi tersebut memungkinkan konsumen untuk memesan LPG non subsidi secara online dengan layanan antar ke rumah," ungkap General Manager PT Pertamina MOR I Sumbagut, Erry Widiastono, Rabu (29/11/2017).

Disebutkannya, aplikasi tersebut bisa diunduh melalui Playstore. "Ini merupakan respon Pertamina terhadap perkembangan pemanfaatan aplikasi digital dalam memberikan pelayanan dan pengalaman lebih kepada konsumen," tutur Erry.

ASN Pemprov Sumut Deklarasikan Penggunaan LPG Non Subsidi

Sementara, Pemerintah Provinsi Sumatera Utara (Pemprov Sumut) mendeklarasikan penggunaan LPG non subsidi untuk Aparat Sipil Negara (ASN) di lingkungannya. Hal ini sejalan dengan upaya pemerintah untuk pendistribusian LPG 3kg tepat sasaran. 

Deklarasi disampaikan oleh Ketua Korpri Sumatera Utara Arsyad Lubis dalam momentum perayaan Hari Ulang Tahun Korpri ke-46 di Lapangan Merdeka, Medan.

Arsyad menyampaikan, sesuai dengan kebijakan pemerintah pusat dan juga himbauan Gubernur Sumatera, ASN di lingkungan Pemprov Sumut agar tidak menggunakan LPG tabung ukuran 3 kg yang disubsidi pemerintah. ASN, tuturnya, beralih ke LPG yang tidak bersubsidi.