MEDAN-Gubernur Sumatera Utara (Gubsu) Tengku Erry Nuradi menyebutkan keinginannya melihat keluarga besar Muhammadiyah Sumatera Utara memiliki gedung dakwah yang megah.

"Jadi bukan e-commerce-nya saja yang baik, tetapi juga infrastrukturnya. Semoga gedung dakwah nantinya dapat terealisasi. Dan saya mohon dukungan tokoh-tokoh di DPRD Sumut untuk sama-sama mengawalnya," ucap Tengku Erry saat menjamu makan malam keluarga besar Muhammadiyah sekaligus membuka acara Simposium Politik Lokal Tahun 2018 Dan Suksesi Nasional Tahun 2019 yang diselenggarakan oleh Lembaga Hikmah dan Kebijakan Publik Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Sumatera Utara di rumah dinas (Gubernuran) Jalan Jenderal Sudirman Medan.

Hadir disitu, Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Sumatera Utara Prof Dr H Hasyimsyah Nasution MA, para tokoh Muhammadiyah diantaranya Ibrahim Sakty Batubara, Muslim Simbolon, SA Siregar, pimpinan Pengurus Daerah Muhammadiyah Kabupaten Kota  se-Sumut, Pengurus Aisyiyah se-Sumut, pemuda, mahasiswa serta pelajar Muhammadiyah.

Dalam kesempatan itu, mewakili  tokoh Muhammadiyah Sumut Ibrahim Sakty Batubara menyampaikan bahwa saat ini pihak Muhammadiyah berencana membangun gedung dakwah Muhammadiyah yang lebih refresentatif lagi dari gedung yang saat ini sudah berusia 32 tahun. Bahkan gedung dakwah yang direncanakan berlantai tujuh akan menelan biaya mencapai Rp70 miliar.

"Perlu saya sampaikan sebelumnya pihak panitia pembangunan gedung dakwah telah bertemu pak Gubernur dan Alhamdulillah Pemprov Sumut akan menganggarkannya Rp10 m pada APBD tahun depan. Ini satu kesyukuran kita berkat kerjasama yang baik. Semoga pembangunan gedung dakwah Ini dapat segera terealisasi,"pungkasnya