PALAS - Bupati Palas H. Ali Sutan Harahap (TSO) meletakkan batu pertama pembangunan jaringan transmisi AT/L150 KV Gardu Induk (GI) 150 KV Gunung Tua-Sibuhuan (1x60 MVA) di desa Hutanopan, Kecamatan Lubuk Barumun, Kabupaten Padang Lawas, Sabtu(14/10/2017). Menurut dia, pembangunan jaringan transmisi ini dalam rangka meningkatkan pelayanan kepada masyarakat yang efektif dan efisien yang menjadi pertimbangan pemerintah. Makanya, pembangunan garduk induk ini untuk memenuhui pelayanan listrik yang masih kurang baik.

"Untuk melancarkan pembangunan gardu induk dibutuhkan kerjasama segenap komponen dan dukungan pemerintah mendesain kebijakan dan memberikan ruang yang cukup. Hal ini agar semua unsur dapat berkontribusi dalam mewujudkan Kabupaten Palas sejahtera," jelas Bupati kepada elemem masyarakat khususnya warga di Desa Hutanopan.

Bupati berharap, dengan pembangunan gardu PLN ini bisa menambah kekuatan listrik yang mampu menampung kebutuhan masyrakat setiap harinya.

"Berdirinya gardu induk ini tidak menyebabkan kerusakan alam sekitar dan tetap terjalin keharmonisan sosial kemasyarakatan serta mampu meningkatkan kenyamanan bagi masyarakat secara luas," ungkap pria yang akrab disapa Tongku Sutan Oloan (TSO).

Di tempat yang sama, General Manager (GM) Unit Induk Pembangunan (IUP) II Sumbagut, Oktavianus Padudung mengatakan, pembagunan gardu ini merupakan Program Nawacita Presiden Joko Widodo. Gardu Sibuhuan transmisi ini menghubungkan antara Gunungtua-Sibuhuan.

"Dengan berdirinya jaringan transmisi 150 KV ini kiranya dapat memberikan pencerahan bagi masyrakat mengatasi kebutuhan listrik," harapnya.

"Kami perlu dukungan dari pemerintah, sehingga program nawacita Presiden Joko Widodo untuk pembangunan 35 ribu mega watt bisa terlaksana. Untuk pembangunan GI di Palas, ditargetkan Oktober 2018 selesai dikerjakan dan dapat beroperasi," ungkap Oktavianus.

Peletakan batu pertama pembangunan gardu induk juga dihadiri unsur Forkopimda, anggota DPRD Palas Abdi Paisal Nasution, Ketua MUI Palas H. Sehat Muda Hasibuan, Tokoh Masyrakat Hutanopan, Kepala Desa Sekecamatan Lubuk Barumun, Camat se-Palas serta pimpinan SKPD dan jajaran direksi PLN Sibolga, Padangsidimpuan, Sibuhuan dan Sumut.