MEDAN - Per 1 Oktober 2017, seluruh jalan tol di Indonesia diberlakukan
pembayarannya 100 persen non tunai (e-money) atau menggunakan kartu. Hal ini tentunya termasuk ruas jalan tol yang ada di Sumatera Utara (Sumut) Belawan-Medan-Tanjungmorawa (Belmera).

Kepala Perwakilan Bank Indonesia (BI) Wilayah Sumatera Utara Arief Budi Santoso, menjelaskan, perbankan di Sumut siap melayani pembayaran non tunai di jalan tol.

"Ada empat bank yang tergabung dalam Himpunan Bank-bank negara (Himbara), BNI, Bank Mandiri, BRI dan BTN plus BCA. Perbankan inilah yang memasarkan kartu non tunainya dengan cara masing-masing. Di mana satu kartu berisi dana Rp40.000 dan dijual Rp50.000. Maka, sama sekali tidak ada lagi pembayaran pakai uang," katanya, Selasa (19/9/2017).

Ia menuturkan, sistem itu dibuat sebagai salah satu upaya menggalakkan pemakaian uang non tunai. Jadi tidak hanya tol Belmera saja, tapi tol yang akan beroperasional di Kualanamu, Medan-Binjai dan Medan-Tebing.

"Saat ini BI dan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) membagi empat tahapan elektronifikasi non tunai. Tahap pertama, elektronifikasi diterapkan di seluruh jalan tol pada Oktober 2017. Setelahnya pemerintah fokus terhadap integrasi sistem ruas jalan tol pembayaran tunai dan non tunai," tukasnya.