MEDAN-Skuat PSMS Medan kembali menggelar latihan setelah menjalani libur lima haru menyambut bulan suci Ramadhan. Dalam latihan yang digelar tersebut hampir seluruh pemain berkumpul dan mengikuti instruksi sang arsitek Mahruzar Nasution.

Mahruzar menerangkan selama Bulan Ramadhan, dirinya tidak ingin terlalu memporsir latihan Legimin Rahardjo dkk. Dirinya hanya memberikan program latihan untuk menjaga kebugaran pemainnya saja. Dan itu ia lakukan selama sepekan mendatang.

"Untuk program latihannya conditioning saja. Setiap hari latihan tetapi waktunya hanya satu jam dan sore hari saja. Kemudian intensitas latihan juga akan kita kurangi lah," sebutnya.

Selain ingin meningkatkan kebugaran, Mahruzar pelan-pelan mulai memperbaiki kekurangan tim yang ada. Termasuk soal passing anak asuhnya. "Sambil menjaga kebugaran mereka, passing kita lebih perhalus lagi agar mereka terbiasa," terangnya.

Terkait kondisi pemain yang sebelumnya dalam proses pemulihan cidera, juga sudah terlihat mengikuti latihan bersama skuad lainnya. Meski begitu, sang striker Dimas Drajat masih tampak didampingi sang pelatih fisik Suwanda. "Semua pemain yang cidera juga sudah pulih kembali," ucapnya.