MEDAN - Puluhan mahasiswa dari berbagai kampus di Kota Medan menyambangi Kepolisian Resor Kota Besar (Polrestabes) Medan, Rabu (3/5/2017) siang. Kedatangan puluhan mahasiswa tersebut tidak lain hanya untuk meminta pihak kepolisian melepaskan enam rekannya yang diamankan petugas saat menggelar unjuk rasa Hari Pendidikan Nasional di Kampus Universitas Sumatera Utara (USU).

"Kepada bapak polisi, sebaiknya kalian lepaskan rekan juang kami. Mereka tidak bersalah," seru orator lewat pengeras suara ketika di Mapolrestabes Medan.

Selain itu, massa aksi juga menuding pihak kepolisian tidak profesional dengan melakukan penahanan terhadap rekan juang mereka.

"Ada pihak-pihak yang sengaja merusak dan membuat keruh suasana aksi yang kami lakukan," tudingnya.

Pada kesempatan tersebut, massa aksi ditemui langsung oleh Kepala Bagian Operasional (Kabag-Ops) Polrestabes Medan, AKBP Doni Satria Sembiring.

"Kalian seharusnya berterima kasih kepada kami. Kalau tidak kami selamatkan, rekan kalian itu hampir mati dimassa masyarakat," tegas Doni.

Kabag-Ops mengimbau, agar massa tidak terprovokasi dengan orang-orang yang tidak bertanggung jawab.

"Kalian mahasiswa, seharusnya lebih cerdas. Jangan memprovokasi dan jangan mau diprovokasi," imbaunya.

Pantauan di Mapolrestabes Medan, portal di pos penjagaan Mapolrestabes Medan langsung diturunkan untuk menghadang massa aksi. Akibatnya, mahasiswa terpaksa duduk di depan gerbang Mapolrestabes Medan.