MEDAN -Sepanjang tahun 2016, banyak jalan di Kota Medan yang mengalami kerusakan dan berlubang. Bahkan seringkali mengakibatkan laka lantas bagi penggunanya. Seperti beberapa pemberitaan yang pernah dimuat di GoSumut. Jalan Klambir V, Jalan Mahkamah dan berita hari ini, Rabu (14/12/2016) di Jalan Stasiun. Pengamat Tata Kota dari Universitas Medan Area, Amir Sutrisno, mengungkapkan saat ini Kota Medan sangat banyak jalan rusak dan berlubang, meskipun dibeberapa bulan terakhir tahun 2016 sudah mulai ada diperbaikan. Namun jumlah jalan rusak jauh lebih banyak dari pada perbaikan.

"Kita prihatin sekaligus kecewa. Jalan rusak parah bukan hanya berada di jalan-jalan yang ada di Kota Medan bahkan dibeberapa gang juga terdapat banyak kerusakkan. ini sangat memprihatinkan. Padahal Kota Medan ini berjulukan Kota Metropolis. Namun begitu ironis melihat kondisi jalannya. Artinya, julukan sebagai kota Metropolis sebenarnya tidak patut dan pantas disandangkan ke pemerintah kota," tegas Amir panjang lebar kepada GoSumut. Rabu (14/12/2016).

Baca : 

Jalinsum Sibuhuan-Perbatasan Riau Tercatat 41 Titik Jalan Rusak

Parah! Jalan Rusak dan Berlubang Sumber Kemacetan dan Kecelakaan

Seharusnya, kata Amir, Pemko Medan, harus melihat empat faktor penting yang harus dilakukan untuk menghasilkan mutu pekerjaan yang baik, khususnya dalam perbaikan dan pemeliharaan sebuah jalan. Seperti perencanaan, pelaksanaan, pengawasan, dan monitoring. Jika empat faktor telah diperhitungkan, mudah-mudahan tidak ada lagi kerusakan jalan.

"Karena jika tidak di perhatikan empat faktor tersebut, jalan yang dihasilkan rusak juga menyebabkan kecelakaan. Tidak hanya itu kerusakan jalan ini dianggap menghambat kecepatan akses masyarakat," tutup Amir.