MEDAN - Pasca meningkatnya status Kepolisian Resor Kota (Polresta) Medan menjadi Polrestabes Medan membuat Polda Sumut melakukan penyesuaian. Penyesuaian itu berupa rotasi terhadap sejumlah perwira pertama (Pama) dan perwira menengah (Pamen) di lingkungan Polrestabes Medan dan Polres jajaran lainnya di Sumut. Mutasi dan rotasi itu dilakukan oleh Kapolda Sumut, Irjen Pol Rycko Amelza Dahniel berdasarkan Surat Telegram No : ST/1373/XI/2016 tertanggal 29 November 2016 tentang pemberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan di lingkungan Polda Sumut, yang ditandatangani oleh Waka Polda Sumut, Brigjen Pol Adhi Prawoto.

Informasi diperoleh, Rabu (30/11/2016), Pamen yang dimutasi adalah Kabag Ops Polrestabes Medan, Kompol Herwansyah Putra yang diangkat dalam jabatan baru sebagai Waka Polres Nias. Jabatan Kabag Ops Polrestabes Medan dipercayakan kepada Kompol Doni Satria Sembiring, Pamen Polda Sumut (Lulusan Sespimmen TA 2016).

Selanjutnya Kapolsek Medan Timur, Kompol Bernhard L Malau diangkat dalam jabatan baru sebagai Kanit 3 Subdit 1 Ditres Narkoba Polda Sumut. Pengganti Malau, Kompol Wilson Bugner F Pasaribu yang sebelumnya menjabat Kanit 1 Subdit 1 Ditreskrimsus Polda Sumut.

Lalu, Kasat Intelkam Polrestabes Medan, Kompol Harry Azhar Hasry menjadi Wakasat Intelkam Polrestabes Medan. Jabatan Kasat Intelkam Polrestabes Medan dipercayakan kepada Kompol Borotan Siallagan, yang sebelumnya menjabat Kanit 3 Subdit III Dit Intelkam Polda Sumut.

Begitu juga Kasat Reskrim Polresta Medan, Kompol Fahrizal, menjadi Wakasat Reskrim Polrestabes Medan. Jabatan Kasat Reskrim Polrestabes Medan, dipercayakan kepada Kompol Febriansyah Pamen Polda Sumut (Lulusan Sespimmen TA 2016).

Kemudian Kasat Res Narkoba Polrestabes Medan, Kompol Boy Jeckson Situmorang menjadi Wakasat Res Narkoba Polrestabes Medan. Jabatan Kasat Res Narkoba Polrestabes Medan diberikan kepada AKBP Ganda MH Saragih, Pamen Polda Sumut (Pidahan dari Polda DIY).

Menyusul Kasat Sabhara Polresta Medan, Kompol Siswandi. Pamen Polri yang pernah menjabat Kapolsek Medan Barat ini diangkat dalam jabatan baru sebagai Wakapolres Pelabuhan Belawan.

Jabatan Kasat Sabhara Polrestabes Medan selenjutnya dipercayakan kepada AKBP M Fadris Sangun Ratu Lana, sebelumnya menjabat Kasubdit Gasum Dit Sabhara Polda Sumut.

Kasat Lantas Polresta Medan, Kompol Teuku Rizal Moelana diangkat dalam jabatan baru sebagai Kasi BPKB Subdit Regident Ditlantas Polda Sumut. Jabatan Kasat Lantas Polrestabes Medan selanjunya diberikan kepada AKBP Indra Warman, sebelumnya menjabat Kabag Binopsnal Ditlantas Polda Sumut.

Kasat Binmas Polrestabes Medan, Kompol Widya Budhi Hartati menjadi Wakasat Binmas Polrestabes Medan. Jabatan Kasat Binmas Polrestabes Medan dipercayakan kepada Kompol Alamsyah Parulian Hasibuan, Pamen Polda Sumut (Lulusan Sespimmen TA 2016).

Lalu Kompol Suharno, Kabagren Polresta Medan diangkat dalam jabatan baru sebagai Kabagren Polrestabes Medan. Kompol Sonny Wilfrid Siregar, Kabagsumda Polresta Medan diangkat dalam jabatan baru sebagai Kabagsumda Polrestabes Medan.

AKP Trila Murni, Waka Polsek Sunggal diangkat dalam jabatan baru sebagai Waka Satlantas Polrestabes Medan. AKP Helmi Yusuf Kanit 3 Sipammat Subdit Gasum Dit Sabhara Polda Sumut diangkat dalam jabatan baru sebagai Wakasat Sabhara Polrestabes Medan.

AKP Sri Prianto, Kanit Pam Obvit Sat Sabhara Polresta Medan diangkat dalam jabatan baru sebagai Kasat Tahti Polrestabes Medan. AKP Menanti Saragi, Wakasat Sabhara Polresta Medan diangkat dalam jabatan baru sebagai Kasiwas Polrestabes Medan.

Pembina Sabungan Simanulang, Kanitbinpolmas Sat Binmas Polresta Medan diangkat dalam jabatan baru sebagai Kasium Polrestabes Medan. AKP Lerman Sihombing Wakapolsek Percut Seituan, Polresta Medan diangkat dalam jabatan baru sebagai Kasitipol Polrestabes Medan.

AKP Maraidun Hasibuan Wakapolsek Delitua Polresta Medan diangkat dalam jabatan baru sebagai Ka SPKT Polrestabes Medan. AKP Nurmaida Manalu, Kanit Binmas Polsek Percut Seituan diangkat dalam jabatan baru sebagai Kasubag Bagdalgar Bagren Polrestabes Medan.

AKP Haryani, Kanit Binmas Polsek Medan Baru diangkat dalam jabatan baru sebagai Kasubbagkum Bagsumda Polrestabes Medan. AKP Azuar, Wakapolsek Medan Timur diangkat dalam jabatan baru sebagai Kasubbagbinops Bagops Polrestabes Medan.

AKP Ropinus, Wakapolsek Medan Helvetia diangkat dalam jabatan baru sebagai Kasubbaghumas Bagops Polrestabes Medan. AKP Romanus Sihotang, Wakasat Intelkam Polresta Medan diangkat dalam jabatan baru sebagai Kasat Intelkam Polres Simalungun.

AKP Iskandar, Kasipropam Polresta Medan diangkat dalam jabatan baru sebagai Kasipropam Polrestabes Medan. AKP Jenggel Nainggolan, Kasikeu Polresta Medan diangkat dalam jabatan baru sebagai Kasikeu Polrestabes Medan.

AKP Rosmawaty, Kasubbagprogar Bagren Polresta Medan diangkat dalam jabatan baru sebagai Kasubbagprogar Bagren Polrestabes Medan. AKP Faidir, Kasubbag Dalops Bagops Polresta Medan diangkat dalam jabatan baru sebagai Kasubbag Dalops Bagops Polrestabes Medan.

AKP Hendri Nupia Dinka Barus, Kaur Subbaghumas Bagops Polrestabes Medan diangkat dalam jabatan baru sebagai Kasat Lantas Polres Batubara. AKP Trio Romy Manik, Kanit Lantas Polsek Pancur Batu, Polrestabes Medan diangkat dalam jabatan baru sebagai Panit 1 Subdit 4 Dit Intelkam Polda Sumut.

Kasubbid Penmas Polda Sumut, AKBP MP Nainggolan membenarkan adanya mutasi tersebut. "Mutasi itu biasa, sebagai bentuk penyegaran," tandas Nainggolan. 

Informasi sebelumnya, Berdasarkan Telegram Kapolri Jend. Pol. Tito Karnavian Nomor ST/2325/IX/2016 tanggal 23 September 2016, kini status Kepolisian Resort Kota (Polresta) Medan berubah statusnya menjadi Polrestabes Medan. (RLS)