MEDAN- Pemko Medan bertekad dan memprioritaskan Kota Medan menjadi kota layak anak.Upaya yang telah dilakukan Pemko Medan diantaranya membangun komitmen dalam meningkatkan perlindungan anak dan memenuhi hak-hak anak. Selain itu Pemko Medan juga akan meningkatkan fasilitas-fasilitas seperti ruang khusus bagi anak-anak di rumah sakit, menyediakan ruang bermain di sejumlah taman serta ruang baca di perpustakaan serta fasilitas lainnya. Hal itu dikatakan Kabag Humas Pemko Medan Budi Hariono kepada wartawan melalui telepon selularnya, Minggu (20/11). Disebutkan, dalam hal ini orang tua juga harus pro aktif dalam memberikan bimbingan agar anak menghormati guru maupun pemimpinnya, sayang kepada orang tua dan lingkungannya, sehingga dengan demikian kelak mereka dapat mencintai bangsa dan tanah air.

Peringatan hari Anak Nasional ini turut dihadiri Wakil Wali Kota Medan, Ir Akhyar Nasution MSi, Ketua TP PKK Kota Medan Sekaligus Bunda PAUD Kota Medan, Hj Rita Maharani Dzulmi Eldin, Ketua GOPTKI Kota Medan, Ny Nurul Khairani, sejumlah pimpinan SKPD serta guru dan anak PAUD se-Kota Medan.

Dikatakan Budi, Bunda PAUD Kota Medan, Hj Rita Maharani Dzulmi Eldin menyatakan bahwa anak merupakan titipan serta anugerah yang diberikan Tuhan. Oleh karenanya sudah sepantas dan sewajibnya para orang tua  untuk memberikan pembinaan secara terus menerus dan kasih sayang, guna menjadikan anak sebagai sumber daya menusia yang bermanfaat bagi bangsa dan negara.

Selanjutnya mengajak semua orang agar selalu memberikan pengawasan dan bimbingan, serta menghilangkan kekerasan terhadap anak. “Hal ini sangat penting supaya anak menajdi generasi penerus dan dapat mengengembangkan karakternya sesuai bakatnya masing-masing,”  pesan Hj Rita.

Menurut Budi, peringatan Hari Anak Nasional Tingkat Kota Medan ini digelar dengan mengusung tema, “Akhiri Kekerasan Terhadap Anak Karena Bagaimanapun Guru Harus Berperan  Sebagai Embun Penyejuk dan Pelita Dalam Kegelapan”.  

Sebelum acara puncak, telah digelar sejumlah kegiatan selama 4 hari seperti lomba menari, senam, menggambar, mewarnai, menyusun pola serta lomba menyanyi yang diikuti sekitar 3.000 anak PAUD  di Kota Medan.
Kegiatan ini digelar dalam rangka untuk meningkatkan kreatifitas sang anak. Pemenang dari masing-masing kegiatan  mendapatkan piala dan piagam dari Wali Kota dan Bunda PAUD pada peringatan puncak Hari Anak Nasional Tingkat Kota Medan tersebut.