MEDAN - Kapolrestabes Medan, Kombes Pol. H Mardiaz Kusin Dwihananto, S.IK, MHum didampingi Kasat Sabhara Kompol. Siswandi, SH, S.IK, MH bersama perwira dan personil Sat Sabhara, blusukan naik sepeda berpatroli dalam kegiatan Jum’at Berkah, Jumat (18/11/2016). "Momentum ini bukan sekadar blusukan, tetapi menyambangi masyarakat yang membutuhkan dukungan moril dan materil. Spontanitas kita bantu sesuai kemampuan kita," kata Mardiaz kepada sejumlah wartawan di Markas Sabhara, Jalan Putri Hijau Medan.

Mantan Wadirkrimsus Poldasu ini mengapresiasi Sat - Sabhara yang melakukan terobosan kreatif yakni patroli bersepeda Jum'at berkah. "Saya beri apresiasi untuk kegiatan terobosan kreatif yang digelar Sat - Sabhara dalam paket Jum’at Barokah," ucap Mardiaz.

Pantauan di lokasi, patroli sepeda itu dimulai dari markas Sat - Sabhara di Jalan Putri Hijau dan dilanjutkan ke pinggiran rel di Jalan Bambu Medan Timur. Blusukan berlanjut ke istana Maimun dan berakhir di Kampung Aur.  Saat di Kampung Aur, Kasat Binmas Polrestabes Medan Kompol. Widya Bhudi Hartati,S.IK mendampingi rombongan patroli bersepeda menyambangi salah seorang masyarakat yang sedang mengalami sakit tumor di bagian rahang.  Kondisinya terbaring lemah, kemudian Kapolrestabes Medan segera melakukan tindakan penanganan memberikan bantuan. Korban yang ditemukan sakit segera dibawa ke rumah sakit terdekat.