TAPSEL - Rasyid Assaf Dongoran ditujuk dan diberikan surat perintah tugas Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golongan Karya (Golkar) menjadi bakal calon Bupati Tapanuli Selatan (Tapsel). Ini sesuai Surat Perintah Nomor : Sprin_ 287/DPP/GOLKAR/XI/2023 yang dikeluarkan di Jakarta, pada 20 November 2023 yang ditandatangani Ketua Umum DPP Golkar, Arilangga Hartarto dan Sekretaris Jenderal DPP Golkar, Lodewijk F. Paulus.
 
Wakil Bupati Tapsel Rasyid Assaf Dongoran, saat dihubungi Gosumut.com, Jumat (24/11/2023) tidak menepis informasi tersebut.
 
Rasyid Assaf Dongoran membenarkan adanya penugasan dari DPP Partai Golkar kepadanya untuk maju sebagai bakal calon Bupati Tapsel.
 
“Alhamdulillah, saya ditetapkan sebagai Bakal Calon Bupati yang diusung partai Golkar. Sebenarnya perasaan campur aduk antara gembira dan beban berat. Karena sesungguhnya menjadi pemimpin itu tidaklah ringan konsekuensi dunia dan akhiratnya," ujar Rasyid Assaf Dongoran.
 
Baginya, menjadi Bupati bukan persoalan jabatan, tapi lebih kepada tanggungjawab mengelola kewenangan, uang negara dan menjadi pemimpin yang bijaksana terhadap Wakil Bupati dan jajaran birokrasi lainnya.
 
"Manakala Allah takdirkan saya kelak memimpin Tapsel dengan dukungan masyarakat dan diusung multipartai. Maka, saya berikhtiar melaksanakan kewenangan sebagai bupati, itu harus bisa berdampak positif bagi kemajuan Tapanuli Selatan yang Mantap dalam artian 'Terasa dan terlihat’ oleh rakyat manfaatnya uang negara sebesar 1,5 triliun per tahun APBD dan mencari sumber lain," ungkap Rasyid Assaf Dongoran.
 
Sementara itu, dikatakan Rasyid Assaf Dongoran, penetapan resmi melalui surat tersebut bukan tiba-tiba terjadi. Tetapi melalui proses dan pergolakan pemikiran yang cukup panjang.
 
"Perintah penugasan saya sebagai bakal calon bupati yang ditetapkan oleh DPP Golkar, diawali oleh adanya permintaan dari tokoh agama dan tokoh adat di Tapanuli Selatan sejak 2022 lalu. Namun saya pada saat itu masih menahan diri untuk tidak membuat gerakan apapun," sebutnya.
 
"Sejak 2023 gelombang itu terus menerus meminta saya. Lalu saya berkeliling Tapsel bertemu dengan masyarakat baik terbuka maupun diam-diam. Kemudian berkonsultasi dengan keluarga besar. Akhirnya saya putuskan untuk mau menyuarakan permintaan masyarakat ini kepada senior-senior partai Golkar," tambahnya.
 
Lanjutnya, termasuk awal tahun ini saya bicarakan dengan Ketua DPD Golkar Sumut, Musa Rajekshah. Kemudian, juga berkonsultasi dengan para senior pengurus DPP Golkar di Jakarta.
 
Dari hasil konsultasi tersebut, Rasyid Assaf Dongoran akhirnya berkeyakinan penuh untuk maju sebagai bakal calon pemimpin Tapanuli Selatan.
 
Terakhir, Rasyid Assaf Dongoran memohon doa dan dukungan masyarakat Tapsel, agar proses ini berjalan dengan lancar. Terutama dari keluarga besar Partai Golkar Tapsel dan rekan-rekan dari partai politik lainnya. Insya Allah kita akan melakukan Pembangunan yang mantap, terasa dan terlihat.