TOBA - Sebelum Upacara peringatan Hari Pahlawan Republik Indonesia 10 November 2023 yang ke - 78 dilaksanakan di halaman Kantor Bupati Toba, rangkaian acara diawali dengan pelaksanaan upacara ziarah dan tabur bunga di Makam Pahlawan Nasional Raja Sisingamangaraja XII Soposurun di Desa Silalahi Pagar Batu Kecamatan Balige Kabupaten Toba Provinsi Sumatra Utara, Jumat, (10/11/2023). Bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) Kapolres Toba AKBP Taufiq Hidayat Thayeb,S.H,S.I.K di pelaksanaan Upacara Ziarah dan tabur bunga di Makam Pahlawan Nasional Raja Sisingamangaraja XII di Soposurung, Desa Silalahi Pagar Batu, Kecamatan Balige, Kabupaten Toba.untuk Komandan Upacara oleh Kanit Regident Sat Lantas Polres Toba Jefriadi Silaban,S.H.MH sebagai Perwira Upacara Plt Kabag Log Polres Toba AKP Sintong Simanjuntak.

Dalam sambutan dan amanatnya Kapolres Toba AKBP Taufiq Hidayat Thayeb mengatakan, upacara ziarah dan tabur bunga yang dilakukan dalam rangkaian memperingati Hari Pahlawan ke-78.secara khusus untuk mengenang jasa para Pahlawan yang telah gugur dalam merebut Kemerdekaan serta memberikan penghormatan yang setinggi-tingginya.

"Utamanya ziarah ini untuk menumbuhkan nilai dan semangat kepahlawanan bagi kita semua untuk meneruskan Perjuangan dalam membangun Bangsa Indonesia,” tutup Kapolres

Turut serta hadur dalam upacra ziara dan rabur bunga Wakil Bupati Toba Tonny M Simanjuntak,SE, mewakili DANDIM 0210/TU Pabung Kodim 0210/TU Mayor Inf Kaminton Napitulu, Danramil 17/Balige Kapten B Siboro, Danyon 125 Simbisa Balige Lettu Inf Agus Fajri, Pimpinan OPD Pemkab Toba, Pleton Perwira Polri, Pleton TNI, Pleton Polri, Pleton ASN, PKK Kabupaten Toba, Ibu Ibu Bhayangkari Polres Toba, Mahasiswa/i, Siswa/i SD, SMP dan SMA serta berbagai kelompok Organisasi Masyarakat.