PALAS - Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Padanglawas (Palas), H. Abdul Manan,MA menutup kegiatan pelatihan pembuatan pakaian berbasis kompetensi tahun 2023 di Balai Latihan Kerja Komunitas ( BLKK) Pondok Pesantren Ruhul Islam, Desa Sialambue, Kecamatan Barumun. "Terima kasih juga kepada seluruh panitia dan instruktur yang telah mensukseskan kegiatan pelatihan," katanya, Rabu (6/9/2023).

H.Abdul Manan meminta agar pelatihan ini sebagai motivasi untuk terus belajar menuju kesuksesan dan ajang silaturahmi di masa depan.

Dikesempatan itu, Kapolsek Barumun, AKP Miptahuddin,SE mengapresiasi, kegiatan pelatihan pembutan pakaian oleh BLKK Ponpes Ruhul Islam Sialambue. 

Ia berharap, ke depan peserta yang telah mengikuti pelatihan dapat menjadi usahawan dan designer pakaian yang sukses dan bisa menciptakan lowong pekerjaan bagi masyarakat luas.

Sebelumnya, Pimpinan Ponpes Ruhul Islam Desa Sialambue, Misbah Fuadi,S.Pd I Hasibuan mengatakan, kegiatan  pelatihan pembuatan pakaian BLKK Ponpes Ruhul Islam bekerjasama dengan pihak Kementerian Tenaga Kerja Republik Indonesia.
 
Ia berpesan, peserta dapat mengimplentasikan ilmu pengetahuan yang didapat selama kegiatan pelatihan dan bisa  menjaga nama baik BLKK Ponpes Ruhul Islam di masyarakat.

"Pelatihan dan pendidikan ini bukan akhir dari segalanya, tapi dapat mengembangkan karya yang bermanfaat, baik untuk diri pribadi, keluarga dan masyarakat," ucapnya.

Kegiatan penutupan pelatihan pembuatan pakaian ini, dihadiri 
penangung jawab Pesantren Kanwil Kemenag Sumut Dr. H. Kamaluddin Siregar dan Kabid Pelatihan Tenaga Kerja Disnaker Palas, Idris Mandefa.

Penuputan pelatihan dirangkai dengan pameran busana pakaian sekolah, seperti baju dan rok hasil karya para peserta pelatihan pembuatan pakaian berbasis kompetensi BLKK Ponpes Ruhul Islam.

Diakhir kegiatan penutupan, dilaksanakan penyerahan sertifikat secara sombolis dan pelepasan tanda peserta oleh Kakan Kemenag Palas.