MADINA - Anggota DPRD Kabupaten Mandailing Natal (Madina), Zainuddin Nasution menyempatkan hadir dalam pelaksanaan pemilihan kepala desa (Pilkades) Lumban Pasir, Kecamatan Panyabungan pada Senin (21/8/2023). Anggota DPRD Madina dari fraksi Partai Gerindra itu terlihat telah membagikan jagung masak dagangan milik salah seorang pedagang usai pelaksanaan penghitungan surat suara calon kepala desa di desa itu.

Bahkan, pria yang akrab disapa Udin itu langsung membagikan jagung dagangan tersebut. Lalu, membagikanya kepada warga yang berada di Tempat Pemungutan Suara (TPS) dengan mendorong gerobak sorong. Hal itu dilakukannya salah satu upaya mendinginkan suasana pada pada perhelatan demokrasi di desa itu.

"Itu sebetulnya refleks saja dan juga kita dekat sama emak-emak. Lalu, kebetulan ada ibu ibu yang menjual jagung kita borong aja karena sudah selesai kontestasi Pilkades supaya tidak masih menjadi sesuatu yang kaku dalam pelaksanaan ini," imbuh Zainuddin saat diwawancarai. 

Disisi lain, Zainuddin mengucapkan apresiasi kepada panitia Pilkades yang telah mempersiapkan pelaksaan pemilihan kepala desa tersebut berjalan dengan baik, sehingga berjalan aman dan damai. 

"Alahamdulilah, kita ucapakan terimakasih kepada panitia yang telah manyusun dan mempersiapkan pelaksanaan Pilkades ini dengan baik. Dan hari ini juga berdasarkan perhitungan sementara panitia juga telah sudah disampaikan bahwasanya Adinda Zulham Riad Nasution terpilih sebagai kepala desa," ucapnya. 

Lebih lanjut dia menyampaikan bahwa Zainuddin Riad Nasution sebagai kepala desa terpilih dengan meraih suara terbanyak, hal ini merupakan kesempatan terakhirnya untuk menuntas visi-misi yang masih tertunda.

"Harapnya secara pribadi walau pun beliau (Zulham Riad Nasution, Cakades terpilih) adalah adik saya, kedepannya dapat menuntaskan visi-misinya yang belum tuntas. Karena ini jabatan terakhirnya mudah-mudahan nantinya beliau menjadi kepala desa yang terbaik di desa Lumban Pasir," imbuhnya. 

Dia juga menyebut selama pelaksanaan pemilihan calon kepala tidak ditemukan kendala. Dan parstifasi kehadiran masyarakat pun terbilang tinggi. 

"Dan hal itu merupakan atas dorongan semua masyarakat, terutama tokoh yang ada di desa ini seperti Pak Sarifuddin Ansari, Pak Puad Ansari dan juga tokoh pemuka agama yang telah menyampaikan hajatan pelaksaan pemilihan kepala desa ini," ungkap Zainuddin. 

Diketahui untuk pemilihan kepada desa di Desa Lumban Pasir, Kecamatan Panyabungan, diikuti sebanyak dua calon yakni nomor urut 1 Kurnia Edi Saputra dan nomor urut 2 Zulham Riad Nasution. 

Dari hasil rekapitulasi surat suara, Zulham Riad Nasution meraih suara sebanyak 1.223 suara. Sementara Kurnia Edi Saputra meraih total jumlah sebanyak 68 suara.