PALAS - Bangun solidaritas dan.sinergitas dengan baik yang dibarengi dengan kerja solid melakukan fungsi tugas pengawasan pemilu serentak 2024. "Bekerjalah dengan solid dan bangun solidaritas serta sinergitas untuk menjalin kekompakan dalam mengemban tugas dan fungsi pengawsan agar selalu terjaga," kata Ketua Bawaslu Kabupaten Palas, Rahmat Efendi Siregar.SS,Minggu (30/10/2022) di penutupan kegiatan pembekalan 51 anggota Panwaslu Kecamatan se Palas,di Aula Hotel Syamsiah Sibuhuan.
 
Rahmat Efendi mengingatkan, solidaritas dan sinergitas harus tetap terjaga dijajaran Bawaslu sampai Panwaslu sebagai bentuk membangun pola komunikasi yang harmonis.
 
"Jaga selalu kekompakan dengan sesama Panwaslu dalam mengemban tugas dan fungsi pengawasan pemilu serentak 2024 guna terwujudnya pemilu yang berkualitas," pesan kepada anggota Panwaslu Kecamatan.
 
Kata Rahmat Efendi, hubungan sinergitas harus terus terjaga dengan baik antara Panwaslu Kecamatan,"harapnya.
 
Ia meyakini,dengan menjalin hubungan yang baik tentu akan menumbuhkan iklim kerja yang solid yang menjadi kunci keberhasilan dalam tugas pengawasan.
 
Menurutnya,apabila hubungan tersebut terjaga dengan baik merupakan salah satu kunci keberhasilan dalam mewujudkan pemilu yang berkualitas dan bermartabat.
 
"Jangan karena dinamika berbagai persoalan, soliditas dan sinergitas tidak terjalin yang berdampak terhadap tugas dan fungsi pengawasan," ungkapnya.
 
Ia kembali mengingatkan, solidaritas dan kekompakan menjadi suatu hal penting dalam menunjang tanggung jawab dalam pelaksanaan tugas yang diemban.
 
Oleh karena itu,ia berharap bangun hubungan pola komunikasi  yang harmonis dengan sesama anggota Panwaslu Kecamatan.
 
Usai menutup pembekalan,dilanjutkan dengan penetapan Ketua Panwaslu Kecamatan dan pembagian Divisi bagi 51anggota Panwaslu yang akan bertugas di 17 kecamatan se Palas.
 
Ada tiga materi pembekalan yang diberikan ke anggota Panwaslu Kecamatan terkait tugas dan wewenang Panwaslu Kecamatan disampaikan oleh Ketua Bawaslu Palas,Rahmat Efendi Siregar.SS.
 
Untuk materi tahapan dan pelaksanaan pemilu serentak 2024 disampaikan oleh Ketua KPU Palas,Indra Syahbana Nasution.SH.MH dan materi dukungan media dalam mensukseskan pemilu serentak disampaikan H.Idham Butar-Butar.