SERGAI - Bupati Darma Wijaya terus menerus menerima kabar membanggakan dari muda mudi Serdang Bedagai. Secara bergiliran, mereka menyampaikan sederet prestasi melalui audiensi yang berlangsung di Kantor Bupati, Selasa (9/8/2022). Audiensi pertama dilakukan oleh Agung Prastio. Dihadapan Bupati, pemuda yang masih berstatus sebagai mahasiswa di salah satu perguruan tinggi negeri di Sumatera Utara ini bersilaturahmi sekaligus memohon doa dan dukungan untuk bertanding di Ajang Dangdut Academy 5 Tahun 2022. 
 
Tio, sapaan akrabnya, menuturkan bahwa Golden Ticket berhasil diterimanya saat melewati audisi di Jakarta. Keberhasilannya membawakan lagu Sekuntum Mawar Merah membawanya menjadi salah satu peserta yang ajan tampil dalam live show di salah satu tv swasta itu.
 
"Ikut audisi mulai dari Februari kemarin, mulai dari daftar online, audisi via zoom, sampai akhirnya lolos dan tampil langsung di hadapan juri di studio Jakarta. Dapat golden ticketnya disitu," ucapnya.
 
Pemuda 23 tahun ini juga berharap dukungan jajaran Pemerintah Serdang Bedagai beserta masyarakat untuk memberikan dukungannya saat voting dimulai.
 
"Insya Allah Kamis nanti akan berangkat ke Jakarta untuk karantina dan mulai livenya sekitar bulan 9. Saya mohon doanya Pak, semoga bisa membawa nama harum Sergai kembali," ucapnya. 
 
Diketahui, Tio juga pernah mengharumkan nama Sergai dan Provinsi Sumatera Utara di ajang Festival Seni Qasidah Nasional Tahun 2021 di Lombok. Dalam ajang tersebut ia berhasil meraih juara 2 kategori Bintang Pop Vokalis.
 
ASEAN PARA GAMES
 
Di bidang olahraga, Muammar Habibila menyampaikan kabar yang sangat membanggakan atas perjuangannya di ajang Asean Para Games 2022 yang baru saja selesai digelar.
 
Abil, sapaan akrabnya berhasil meraih 4 medali dengan rincian 2 Medali Emas di nomor olahraga lompat jauh dan lari estafet. Serta 2 medali perak dinomor lari 100 meter dan 200 meter.
 
"Saya ingin menyampaikan terimakasihbatas dukungan yang telah diberikan Pemkab Sergai. Alhamdulillah Pak, saya dapat 4 medali. Satu medali emas ini dapat secara grup," ungkapnya.
 
Ia juga menyampaikan ucapan terima kasih atas apresiasi yang diberikan Pemkab atas prestasinyang diraihnya.
 
"Ke depan, insya Allah saya akan ikut Peparnas tahun 2024 Aceh-Sumut. Mohon doanya kembali pak," pungkasnya.
 
PERAIH BEASISWA APERTI BUMN
 
Lain halnya dengan Wardatun Hasanah. Gadis belia yang masih berusia 18 tahun ini berhasil meraih beasiswa dari Aliansi Perguruan Tinggi Badan Usaha Milik Negara (APERTI-BUMN).
 
Di hadapan Bupati, anak dari pasangan Nurhayani dan Nurfauzi asal Pematang Guntung Kecamatan Teluk Mengkudu mengaku sangat senang karena menjadi satu-satunya perwakilan Sergai yang lulus. 
 
"Saya memilih jurusan Ilmu Komunikasi di Telkom University. Senang sekali rasanya bisa lulus dan dapat beasiswa ini. Hari ini saya minta izin sama Pak Bupati, minta doa supaya bisa terus mengukir prestasi disana," pintanya.
 
Warda mengaku proses yang dijalaninya tidak mudah dan saingannya cukup berat dari seluruh Indonesia. 
 
Menanggapi audiensi yang membahagiakan ini, Bupati Darma Wijaya mengaku prestasi yang diraih warganya itu adalah buah dari kegigihan yang terus dilakukan.
 
Kepada Tio, Darma mengungkapkan jajaran Pemkab siap mendukung dan mendoakannya untuk bisa menang di ajang dangdut bergengsi nasional itu. "Jangan cepat berpuas, terus berlatih, dan berdoa," ucapnya.
 
Sementara itu, apresiasi berupa uang tunai sebesar Rp50 juta akan diberikan Pemkab Sergai kepada Muammar Habibila atas prestasi yang telah diukirnya. 
 
"Prestasi yang diraih Abil ini pastilah kami apresiasi. Sebab bukan hanya Sergai, tapi ia sudah membawa nama Indonesia di ajang internasional. Ini bukti bahwa kegigihan dan ketekunan berlatih mampu membawa kekurangan kita menjadi kelebihan yang sangat berarti. Kuncinya jangan patah semangat dan terus berdoa," katanya.
 
Terkait Warda, Darma berpesan untuk belajar yang baik dan buktikan bahwa anak Sergai bisa mengukir prestasi di bidang pendidikan.
 
"Jangan malas belajar, terus berprestasi dan kalau bisa setelah lulus nantinya bukalah lapangan pekerjaan," tandasnya.