PALAS - Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) ulang Desa Sibodak Sosa Jae, Kecamatan Hutaraja Tinggi, Kabupaten Padanglawas (Palas) akhirnya dimenangkan M Syafaruddin Taufik Lubis dengan tanda gambar Jagung. Proses pilkades ulang mulai dari pencoblosan kertas suara oleh warga sampai akhir perhitungan perolehan suara berlangsung tertib dan aman, Rabu (20/7/2022).
 
Ketua Pilkades ulang, M Hanafi Hasibuan didampingi Sekretaris,Torkis Hasonangan Damanik mengatakan, dua calon kepala desa yang berkompetisi diajang Pilkades ulang, M.Syafaruddin Taufik Lubis tanda gambar Jagung memperoleh 333 suara sedangkan rivalnya Abdul Karim Daulay tanda gambar Nenas memperoleh 254 suara.
 
"Hal ini sesuai hasil perhitungan suara oleh panitia pilkades ulang dengan jumlah DPT 700 orang yang hadir 600 orang, dengan jumlah suara sah 591orang dan batal 9 orang," terangnya, Kamis (21/7/2022).
 
Dikatakan, jumlah warga yang tidak hadir atau abstein sebanyak 100 orang dari jumlah DPT 700 orang yang memiliki hak pilih untuk menyalurkan hak suaranya pada pelaksanaan pilkades ulang Desa Sibodak Sosa Jae.
 
Ia berharap dengan selesainya Pilkades ulang ini diharapkan masyarakat tetap menjaga kekondusifan dan tidak terpecah belah akibat pesta demokrasi tingkata desa yang menjadi ketentuan untuk memilih pemimpin desa dengan masa jabatan enam tahun ke depan.
 
"Mari kita bangun kekompakan menjaga persatuan dan kesatuan dilingkungan desa dengan mempererat hubungan silaturahmi yang baik," imbau M Hanafi selaku Ketua Pilkades ulang.