KARO - Puluhan karangan bunga berjajar di sepanjang jalan Jamin Ginting Kabanjahe, Kabupaten Karo tepatnya di depan Kantor Kejaksaan Negeri Karo, Senin (6/6/2022). Karangan bunga tersebut berisikan kata-kata dukungan untuk Kejari Karo dalam memberantas praktik korupsi yang terjadi di lingkungan pemerintahan Kabupaten Karo.

Puluhan karangan bunga itu datang dari berbagai elemen masyarakat, baik perorangan maupun organisasi kemasyarakatan. Seolah-olah memberi semangat dan energi kepada Kejari Karo yang saat ini sedang diterpa isu pemerasan terhadap beberapa oknum SKPD, Kepala Desa, dan Kepala sekolah di Kabupaten Karo demi menutupi kasus korupsinya.

Memang sebelumnya pada dua juni lalu salah satu organisasi kemasyarakatan bernamakan Gemuk menggeruduk kantor Kejari Karo dan menuding ada oknum yang sedang mencoba melakukan pemerasan agar kasus korupsi yang terjadi di SKPD, dan proyek pemerintah lainnya tertutupi.

Kepala Seksi Intel Kejari Karo, I. L. Nardo merespon positif dukungan masyarakat kepada Kejari Karo dalam menuntaskan kasus korupsi di Kabupaten Karo.

"Kami dari Kejari Karo tentunya merespon secara positif dukungan-dukungan yang diberikan oleh masyarakat terkait dengan pemberantasan tindak pidana korupsi," Ungkap Nardo.

Diketahui sedikitnya ada tiga lembaga yang saat ini sedang dilakukan pemeriksaan oleh Kejari Karo terkait korupsi dan tindakan merugikan negara, antara lain Dinas Pemuda dan Olahraga, Dinas Perkim Pemerintah Kabupaten Karo, dan Bawaslu Karo.