SIANTAR - Satu unit truk cold diesel tabrak tiga rumah warga yang berada di Jalan Seram, Kelurahan Bantan, Kecamatan Siantar Barat, Kamis (26/5/2022). Menurut keterangan dari warga sekitar Abdi, mengatakan kalau truk dengan nomor polisi BK 9822 TD yang dikemudikan Lindu Efendi Saragih mengalami rem blong.
 
"Jadi tadi supir truk itu teriak-teriak awas-awas menyuruh warga yang melintas agar segera minggir. Setelah itu truk itu menabrak depan rumah milik ibu Misgiati," ucap Abdi.
 
Abdi juga menerangkan, kalau sebelum menabrak depan rumah milik Misgiati, truk ternyata sudah menabrak 3 unit rumah milik warga, namun kenderaan tidak berhasil berhenti.
 
Kasat Lantas Polres Siantar AKP Relina Lumbangaol, melalui Kanit Laka Ipda Syawal Nasution menyatakan kalau rem blong tersebut dirasakan oleh sang supir saat berada di depan rumah sakit Rasyida.
 
"Kalau menurut keterangan dari supir, rem blong itu dirasakan dari depan rumah sakit rasyida. Dan saat jalan mulai menurun disitu rem tidak berfungsi lagi sehingga truk menabrak 3 unit rumah milik warga," ungkap Ipda Syawal.
 
Saat disinggung, truk tersebut bermuatan apa, Syawal menyatakan kalau truk itu sebelum terjadinya rem blong, hendak memuat minuman Oh5 yang berada di Jalan Seram Atas.
 
"Namun supir truk sudah kita amankan dan kita bawa ke kantor, kalau untuk kerusakan sendiri pihak perusahaan dan warga yang rumahnya rusak sedang dibicarakan," tutupnya.