DELISERDANG - Ikatan Mahasiswa Pantai Labu (IMAPALA) membagikan makanan berbuka puasa atau takjil kepada masyarakat yang sedang melintas di Simpang Pantai Labu Pekan, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara.

Menurut Ketua IMAPALA Irhan, program berbagi takjil ini merupakan kegiatan rutin pada setiap momentum datangnya bulan suci Ramadhan.

Irhan mengatakan, kegiatan ini di gelar pada Rabu (20/4/2022) sore saat menjelang berbuka puasa. Adapun takjil yang dibagikan oleh masyarakat sebanyak 100 lebih bungkus.

"Kita mengambil makna dari puasa ini, bahwa banyak orang bisa makan dan tak makan. Kegiatan ini membantu orang yang membutuhkan," kata Irhan kepada Gosumut.

Menurutnya, pembagian takjil ini memang benar-benar diberikan kepada orang-orang yang membutuhkan. Tidak semua masyarakat yang melintas mendapatkan.

"Pembagian ini kami fokus kepada orang-orang yang memang layak untuk diberikan makanan berbuka puasa. Jadi gak semua yang melintasi diberi kita melihat pantas atau tidak," ucapnya.

Kegiatan ini, kata Irhan, tak terlepas upaya mahasiswa di Pantai Labu untuk tetap bersinergi meningkatkan rasa kepedulian dan tali silaturahmi kepada masyarakat.

"Mudah-mudahan ini bisa menjadi upaya mahasiswa untuk terus menunjukkan sifat peduli dan aktif di tengah masyarakat," jelasnya.

Irhan berharap kegiatan ini dapat memberi sentuhan hati kepada orang-orang yang mampu disektor ekonomi untuk lebih peduli dan dapat berbagi sesama umat.*