SIANTAR - Satu unit rumah semi permanen, ludes dilalap sijago merah di Jalan Bah Binom Lorong 6, Kelurahan Sigulang-Gulang, Kecamatan Siantar Utara, Senin (4/4/2022) sekira pukul 18.00 Wib

Rumah tersebut diketahui milik seorang bernama Rongga Sihombing (62). Tidak ada korban jiwa dalam kejadian kebakaran ini.

Menurut keterangan warga bermarga Siregar, terbakarnya rumah milik Sihombing, pertama kali diketahui anak-anak yang sedang melintas di depan rumah milik korban.

"Kebarakan itu pertama kali dilihat oleh anak-anak yang sedang melintas, dibilang anak-anak itu, kebakaran.. kebakaran, sambil menunjuk ke arah belakang rumah Sihombing," ucap Siregar.

Setelah mendengar teriakan kebakaran itu, pemilik rumah yang pada saat itu berada diteras rumah, langsung berlari ke arah dapur dan melihat api sudah membesar.

"Memang sebelum kebakaran terjadi, Sihombing itu sedang memasak untuk makanan babi. Tadi kami juga sempat membantu memadamkan api dan juga menyelamatkan barang-barang di dalam rumah Sihombing sebelum 3 unit pemadam kebakaran datang," ujarnya.

Kapolsek Siantar Utara AKP Marnaek Ritonga, membenarkan atas peristiwa kebarakan tersebut, namun pihaknya masih menyelidiki akibat kabakaran tersebut.

"Kalau penyebab kebakaran masih kita selidiki, namun untuk kerugian material diperkirakan sekitar Rp 250 juta. Dan yang terbakar hanya satu unit rumah," tutupnya.