SIBOLGA – Wali Kota Sibolga H. Jamaluddin Pohan, menerima dokumen Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) dan Transfer ke Daerah dan Dana Desa (TKDD) Pemko Sibolga Tahun 2022 dari Gubernur Sumatera Utara (Gubsu) Edy Rahmayadi, Senin (13/12/21) di Aula Tengku Rizal Nurdin Pendopo Rumah Dinas Gubsu, Jalan Jenderal Sudirman Nomor 41 Medan.


Setelah menerima DIPA, Walikota segera memerintahkan jajaran OPD di lingkungan Pemko Sibolga untuk melakukan konsolidasi dengan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kota Sibolga, agar percepatan rencana pembangunan di Kota Sibolga tahun 2022 dapat segera difinalisasi.

Di tempat lain, Wakil Wali Kota Sibolga, Pantas Maruba Lumbantobing juga menerima piagam penghargaan dari Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia (Kemenkominfo RI) atas implementasi Program Smart City kategori Smart Society Gerakan Menuju Smart City.

Penghargaan langsung diserahkan Menteri Kominfo Johnny Gerard Plate, kepada Wakil Wali Kota Sibolga Pantas Maruba Lumbangtobing. Pada acara Indonesia Smart City Conference, di ICE BSD City Tangerang, Selasa (14/12/21).

Kota Sibolga berhasil meraih penghargaan ini, setelah melalui seluruh tahapan evaluasi Smart City oleh para Assesmen Kemkominfo. Asesmen tahap I dilaksanakan pada Juni 2021, dan Asesmen tahap II pada 9 Desember 2021 lalu.