ASAHAN - Kerap meresahkan masyarakat, seorang juru tulis (Jurtul) Toto gelap (togel) bernama Hisar Imanuel Pardede alias Tolor (38) warga Jalan Manyar, Lingkungan III, Kelurahan Kisaran Barat, Kecamatan Kota Kisaran Barat, Kabupaten Asahan dibekuk Unit Jatanras Satreskrim Polres Asahan, Sabtu (27/11/2021). Hisar yang kini menjadi tersangka ditangkap polisi saat melakukan aksinya di sebuah warung kopi milik Purba tepatnya di Jalan Kaswari, Lingkungan II, Kelurahan Lestari, Kecamatan Kota Kisaran Timur, Kabupaten Asahan.

Dalam penangkapan tersebut, polisi juga mengamankan barang bukti berupa uang sebanyak Rp. 130 ribu, 2 unit handphone berisikan angka-angka togel dan 1 lembar kartu ATM.

Kapolres Asahan, AKBP Putu Yudha Prawira, SIK melalui Kasi Humas Polres Asahan, Ipda Carles Sianipar membenarkan adanya penangkapan tersebut.

"Iya, Unit Jatanras Polres Asahan Ada melakukan penangkapan seseorang bernama Hisar Imanuel Pardede alias Tolor yang berprofesi sebagai juru tulis togel," bebernya.

Diceritakan Ipda Carles, bahwa Sat Reskrim Polres Asahan, Unit Jatanras sebagai Insan Bhayangkara yang selalu tanggap dengan mendengar informasi dan keluhan dari masyarakat bahwasanya ada penulis Judi Togel yang selalu mangkal di warkop milik Purba yang berlokasi di Jalan Kaswari, Lingkungan II, Kelurahan Lestari, Kecamatan Kota Kisaran Timur, Kabuoaten Asahan .

"Dari informasi itu, Sat Reskrim Unit Jatanras pun bergerak dan melakukan penyelidikan tentang informasi tersebut dan ternyata benar seorang laki-laki bernama Hisar sedang menerima pesanan nomor togel dari pembeli melalui akun online Wak togel," terangnya.

Lebih lanjut mantan Kanit Binmas Polsek Prapat Janji itu menjelaskan, setelah dipastikan kebenarannya bahwa tersangka melakukan judi togel, Unit Jatanras langsung melakukan penangkapan terhadap tersangka.

"Setelah ditangkap, tersangka beserta barang bukti langsung diamankan ke Mapolres Asahan untuk menjalani proses lebih lanjut," pungkasnya.*