LANGKAT - Penutupan lokasi wisata dan pelarangan pelaksanaan hajatan di Kabupaten Langkat, masih diberlakukan sampai batas waktu belum ditentukan.


Himbauan ini disampaikan Sekdakab Langkat dr H Indra Salahuddin, pada rapat Satgas Covid-19 Kabupaten Langkat, di ruang rapat Sekda, Kantor Bupati Langkat, Stabat, Kamis (1/7/2021).

Kata Sekda, aturan ini masih diberlakukan sebab dinilai efektif menekan angka pencegahan Covid-19 di Langkat.

Selain itu, sebut Sekda, keputusan ini diambil sebab angka terkonfirmasi dan kematian terpapar Covid-19 masih dianggap tinggi untuk Langkat.

"Semoga setelah dua minggu ini, kasus terpapar menurun sehingga aktifitas wisata dan hajatan bisa kembali terselenggara," harap Sekda.

Sementara Kadis Kominfo Langkat, H Syahmadi juga ikut rapat. Ia menegaskan, pihaknya siap untuk terus melaksanakan sosialisasi Prokes Covid-19, melalui media sosial, elektronik dan siaran keliling.

"Kami akan lebih gencar memberikan edukasi ke masyarakat melalui himbauan di media. Semoga bisa menekan penyebaran Covid-19 Langkat," sebutnya.

Turut hadir para pimpinan perangkat daerah dijajaran Pemkab Langkat beserta Polres Langkat yang tergabung pada Satgas Covid-19 Langkat.