ASAHAN - Bagi anda yang berminat untuk mendaftar Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS), ini kabar gembira. Di tahun ini, jadwal pendaftaran CPNS dibuka.


Hal itu dikatakan Sutiono, Sekretaris Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Asahan saat ditemui Gosumut.com di ruang kerjanya, Selasa (27/4/2021).

"Penerimaan CPNS secara jadwal tahun ini memang ada," katanya.

Namun, Sutiono belum bisa memastikan kapan pendaftaran CPNS itu dimulai. "Untuk waktu baik bulan maupun tanggalnya saya masih belum tahu. Tapi yang jelas tahun ini memang ada penerimaan," terang Sutiono.

Bukan hanya itu, untuk kuota penerimaan Sutiono juga mengakui bahwa dirinya belum mengetahui. Menurutnya, pemberian kuota penerimaan yang memberi adalah Menteri Pendayagunaan dan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB).

"Kalau kuota, yang memberi adalah Menpan RB. Tapi kalau usulan kuota tetap dari kita," jelasnya.

Dalam kesempatan ini Sutiono menghimbau masyarakat agar mempergunakan kesempatan dengan sebaik-baiknya tanpa harus menggunakan jasa calo.

"Pendaftaran dilakukan secara online. Kami BKD Kabupaten Asahan menghimbau agar masyarakat menghindari calo. Daftar langsung aja lewan online," imbuhnya.