PANDAN - Bupati Tapanuli Tengah Bakhtiar Ahmad Sibarani, didampingi Wakil Bupati Tapanuli Tengah Darwin Sitompul bersama Ketua DPRD Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng) Khairul Kiyedi Pasaribu meresmikan gedung baru Dinas Pendidikan Tapteng di Jalan Raja Junjungan Lubis, Pandan, Rabu(3/2/2021).

Peresmian ini ditandai dengan pembukaan selubung penutup plank Kantor Dinas Pendidikan Tapteng oleh Bupati Tapanuli Tengah Bakhtiar Ahmad Sibarani bersama Wakil Bupati Tapanuli Tengah Darwin Sitompul, Ketua DPRD Tapteng Khairul Kiyedi Pasaribu, Ketua MUI Tapanuli Tengah Drs. H. Ngadiman KS, Kepala Kantor Kementerian Agama Tapteng H. Rasidin Barasa, MA, Sekretaris Daerah Tapteng Drs. Hendri Susanto Lumban Tobing, M.Si dan Plt. Kepala Dinas Pendidikan Tapteng Samrul Bahri Hutabarat, S.Ag, MA.

"Hari ini kita kembali meresmikan Gedung Baru Dinas Pendidikan Kabupaten Tapanuli Tengah. Kita berharap, dengan dibangunnya Gedung Dinas Pendidikan ini, dapat menjadi penyemangat bagi pegawai Dinas Pendidikan dan para guru yang ada di Tapanuli Tengah untuk dapat lebih berkarya dalam memajukan Pendidikan di Kabupaten Tapanuli Tengah yang kita cintai ini," ujar Bakhtiar Ahmad Sibarani.

Dia meminta jajaran Dinas Pendidikan Tapteng untuk memanfaatkan gedung baru Dinas Pendidikan ini guna mendukung kinerja pendidikan di Tapanuli Tengah. "Berkaryalah untuk kemajuan Pendidikan di Kabupaten Tapanuli Tengah," pesannya.

Dalam kesempatan yang sama, Bupati Tapanuli Tengah Bakhtiar Ahmad Sibarani mengatakan dalam waktu dekat akan membuka proses pendidikan tatap muka di Tapanuli Tengah, dengan atau tanpa persetujuan gubernur.

"Mau sampai kapan anak-anak kita tidak sekolah. Saya takut mereka, anak-anak sekolah akan menjadi nakal dan tidak terkontrol. Terjerumus ke hal-hal yang tidak baik seperti menggunakan narkoba," ujarnya.

Untuk mewujudkan hal tersebut, dia mengaku akan menggelar rapat bersama dengan seluruh Kepala Sekolah (Kasek) mulai dari tingkat SD hingga SMP se Tapteng. Salah satu materi yang akan dibahas termasuk pembayaran gaji guru honorer dan tenaga honorer lainnya yang ada di setiap satuan pendidikan.

Hadir dalam kesempatan tersebut, anggota DPRD Tapteng, para asisten Setda Tapteng, Pimpinan OPD dan Camat se Tapteng, jajaran Dinas Pendidikan Tapteng dan para Kepala Sekolah, serta undangan lainnya.